"Tidak ada luka luar seperti luka tusuk dan tembak yang menyebabkan kematian korban. Kalau ada luka tusuk dan tembak di bagian kepala, badan atau leher, berarti menandakan pelaku benar-benar ingin seketika mematikan korbannya," ujar Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Tubagus Ade hidayat.
Tubagus mengungkapkan hal tersebut saat ditemui di ruang kerjanya, Mapolrestabes Bandung, Kamis (5/4/2011). "Saat ini kami masih mengumpulkan informasi untuk mengetahui identitas korban," kata Tubagus.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ciri-ciri korban yakni memiliki tato bergambar matahari di lengan kanan atas. Sementara lengan kiri atas terdapat tato bertulis ARWAH. Pria berambut pendek itu diperkirakan berusia 25 tahun serta memiliki tinggi badan 160 sentimeter dan berat 50 kilogram.
(bbp/ern)











































