Tanpa Akal-akalan, Kongres PSSI Seharusnya Bisa Jalan

Tanpa Akal-akalan, Kongres PSSI Seharusnya Bisa Jalan

Oris Riswan Budiana - detikNews
Selasa, 29 Mar 2011 14:43 WIB
Tanpa Akal-akalan, Kongres PSSI Seharusnya Bisa Jalan
Bandung -

Ketua PSSI Jabar Toni Apriliani menilai jika tidak ada akal-akalan pengurus PSSI, seharusnya Kongres PSSI di Pekanbaru bisa tetap berjalan. Keputusan Sekjen PSSI Nugraha Besoes yang membatalkan kongres setelah berunding dengan perwakilan AFC dan FIFA dianggap tidak benar.

"Suasananya kondusif kok. Kalau kemarin mau fair, transparan, kemudian tidak ada kesan akal-akalan, bisa jalan itu (Kongres)," ungkap Toni saat ditemui di rumahnya, Jalan Merak Ngibing, Selasa (29/3/2011).

"Salah seorang dari peserta Kongres sempat bertanya ke FIFA, Kongres bisa jalan kok katanya," tambahnya lagi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Harusnya, kata Toni, saat itu Nugraha Besoes datang ke tempat kongres dan meminta jaminan keamanan. Namun, hal itu tidak dilakukan hingga akhirnya kongres dibatalkan.

"Idealnya Pa Nugraha datang ke tempat kongres dan minta jaminan keamanan. Lagian di sana ada (Hotel The Premiere) kan gubernurnya, kapolda, pangdam juga ada. Jadi aman 'kan sebenarnya. Apa yang dikhawatirkan menurut saya," jelas Toni.

(orb/bbp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads