Granat Nanas yang Hebohkan Warga Katapang Buatan Amerika

Granat Nanas yang Hebohkan Warga Katapang Buatan Amerika

Baban Gandapurnama - detikNews
Kamis, 02 Des 2010 16:04 WIB
Granat Nanas yang Hebohkan Warga Katapang Buatan Amerika
Bandung - Sebuah granat nanas aktif yang ditemukan di Anak Kali Cikapundung, Gang Katapang, RT 1 RW 2, Kel Malabar, Kec Lengkong, Kota Bandung, Kamis (2/12/2010) berhasil diamankan Tim Gegana Polda Jabar selama 15 menit. Granat tersebut diketahui buatan Amerika.

Pantauan detikbandung, Kamis (2/12/2010), tiga anggota Gegana Polda Jabar datang sekitar pukul 15.00 WIB. Satu anggota langsung turun ke kali anak Sungai Cikapundung tanpa mengenakan baju pengaman.

Beberapa menit, petugas itu mengamati granat nanas yang tersimpan di dalam ember. Lalu dipegang dan diperiksa. Setelah itu, granat dibalut lakban cokelat dan ditutup bomb blanket yang mirip karpet. Hal ini dilakukan agar tidak tidak memicu getaran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selanjutnya granat aktif itu dibawa ke mobil Gegana Polda Jabar untuk diperiksa. "Granat masih aktif. Itu buatan Amerika dan tahun buatannya masih diidentifikasi," kata Kasubag Humas Polrestabes Bandung Kompol Endang Sri Wahyu Utami di lokasi penemuan.

Endang mengatakan, penemuan granat aktif itu ditemukan pertama kali oleh salah seorang tukang rongsok, Rendi (19), saat mencari barang-barang bekas di kali tersebut.

Saat proses evakuasi granat, puluhan warga berkerumun untuk menyaksikannya dari atas kali. Tak hanya orang dewasa, para bocah pun ikut nimbrung melihatnya.

(bbp/avi)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads