Dua Ponsel dan Dompet Milik Riski Hilang

Bersimbah Darah di Kamar Kos

Dua Ponsel dan Dompet Milik Riski Hilang

Baban Gandapurnama - detikNews
Jumat, 29 Okt 2010 10:48 WIB
Dua Ponsel dan Dompet Milik Riski Hilang
Bandung -

Kasus penusukan yang menimpa dua wanita muda, Riski (19) dan Siti Sarifah (19), di sebuah kamar kos di Gang Kebonkangkung 9 RT 2 RW 8 Kelurahan Kebonkangkung, Kecamatan Kiaracondong, Rabu (27/10/2010), terus diselidiki polisi. Informasi terkini yang diperoleh polisi, kasus tersebut diduga motifnya perampokan.

Dugaan tersebut muncul saat Siti menyampaikan keterangan di Polsek Kiaracondong, Kamis (28/10/2010) kemarin. Kapolsek Kiaracondong Kompol Muridan melalui Wakapolsek AKP Sharly Sollu mengatakan dari keterangan Siti itulah informasi diperoleh.

"Siti mengaku melihat pelaku mengambil sejumlah barang berharga milik Riski. Yang diambil itu dua ponsel dan satu dompet berisi uang," jelas Sharly saat dihubungi via ponsel, Jumat (29/10/2010).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat ini, kata Sharly, pihaknya tetap akan menunggu keterangan dari Riski. Hal ini dilakukan untuk mengetahui berapa jumlah uang milik Riski yang dibawa pelaku. "Kami belum periksa Riski karena kondisinya masih lemah dan belum pulih," jelas Sahrly.

Riski ditemukan dalam kondisi bersimbah darah di kamar kosnya di Gang Kebonkangkung 9 RT 2 RW 8 Kelurahan Kebonkangkung Kecamatan Kiaracondong sekitar pukul 14.00 WIB, Rabu (27/10/2010).

Menurut Siti (19) teman Riski yang saat kejadian juga berada dikamar kos tersebut, Riski diserang oleh laki-laki tak dikenal yang tiba-tiba mengetuk pintu kamar kos. Pria tak dikenal yang mengenakan helm dan jaket kulit itu tiba-tiba menyerang Siti lalu kabur.

(bbp/avi)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads