Besi penutup saluran air berdiameter sekitar 70 centimeter lubang saluran sedalam 2 meter tersebut memang sangat berbahaya bagi para pengendara yang melintas.
"Laporan yang masuk, sudah ada 4 korban pengendara motor yang terperosok dan luka-luka gara-gara lubang ini," ujar Briptu A Nurdiana kepada detikbandung saat ditemui di lokasi, Jalan Bengawan, Sabtu (18/9/2010).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika sebelumnya, seorang warga menduga besi penutup raib karena terbawa derasnya aliran hujan. Polisi memiliki dugaan besi tersebut dicuri. "Bisa jadi dicuri. Karena kalau terbawa air, sepertinya berat," katanya.
Pantauan detikbandung, Sabtu (18/9/2010) lubang tersebut berada di tengah badan jalan sekitar 2 meter dari trotoar. Untuk menandai lubang tersebut terlihat 2 karung berisi batu-batu yang disimpang diantara lubang tersebut.
Akibatnya, kendaraan yang akan melintas dari arah Jalan Bengawan menuju Jalan Cilaki harus ekstra hati-hati. Karena sisa jalan pas hanya untuk 1 kendaraan. MObil pun harus pelan-pelan agar tidak terperosok. Begitu juga dengan motor.
(tya/bbp)











































