Untuk mencegah tidak kejahatan yang mengincar rumah kosong, para pengguna jejaring sosial di Kota Bandung diimbau tidak menulis status saat bepergian mudik. Apalagi menerangkan lokasi pengguna saat itu.
Hal tersebut dkatakan Kapolrestabes Bandung Kombespol Jaya Subriyanto saat ditemui di Mapolrestabes Bandung, Kamis (2/9/2010).
"Kami mengimbau kepada warga Kota Bandung, untuk tidak menyampaikan status di jejaring sosial saat perjalanan mudik. Hal ini dimaksudkan untuk mencegah aksi komplotan pencuri rumah kosong," imbaunya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Keberadaan jejaring sosial yang saat ini menjadi tren itu ada sisi positif dan negatifnya. Maka itu harus hati-hati membuat status, baik itu status kata, atau menerangkan di mana dia berada saat mudik lebaran ini," tegasnya.
(avi/ern)











































