Humas Pemprov: Pencetakan Kartu Lebaran Lewat Jalur Tender

450 Ribu Kartu Bagi Warga Jabar

Humas Pemprov: Pencetakan Kartu Lebaran Lewat Jalur Tender

Baban Gandapurnama - detikNews
Kamis, 26 Agu 2010 16:01 WIB
Humas Pemprov: Pencetakan Kartu Lebaran Lewat Jalur Tender
Bandung - Proyek pembuatan kartu ucapan Idul Fitri Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dan Wakil Gubernur Dede Yusuf, diakui melalui proses tender resmi. Pembuatan kartu lebaran tersebut juga sudah dianggarkan setiap tahunnya melalui dana APBD.

"Prosesnya melalui lelang. Intinya sudah sesuai prosedur yang sudah ditempuh," jelas Kasubag Humas Pemprov Jabar Iip Hidayat saat dihubungi detikbandung via ponsel, Kamis (26/8/2010).

Ia menambahkan, Pemprov Jabar enggan gegabah dalam menjalani suatu proyek resmi yang didanai dari kantung APBD. Maka itu, Iip memastikan proses tender sesuai aturan berlaku.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kartu lebaran dari gubernur dan wakilnya tersebut, jelas Iip, akan dikirm ke sejumlah pejabat pemerintah di Jawa Barat dan tokoh masyarakat. "Selain itu dikirim juga ke ketua RT dan RW serta guru-guru di daerah terpencil," terangnya.

Iip menuturkan, niat orang nomor satu dan dua di Jabar tersebut mesti diambil sisi positifnya. Jumlah kartu lebaran sebanyak 450 ribu, ucap Iip, merupakan satu persen dari jumlah warga di Jabar yaitu 43 juta.

"Saya mengganggap apa yang dilakukan gubernur dan wagub itu baik serta luar biasa. Sentuhan litaruhmi kepada warga Jabar begitu terlihat," paparnya.

Soal pilihan kartu ucapan Idul Fitri yang dikirim via pos, tutur Iip, merupakan langkah jitu untuk sampai ke tangan warga di pelosok desa.

"Kalau pakai teknologi seperti via SMS, sepertinya banyak warga yang belum memiliki ponsel. Apalagi di daerah pedesaan. Jadi dikirim pakai jasa antar pos itu bisa menjangkau daerah-daerah terpencil," tutup Iip.

(bbp/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads