50 Lebih Kerabat Salatkan Kang Ibing

50 Lebih Kerabat Salatkan Kang Ibing

Baban Gandapurnama - detikNews
Jumat, 20 Agu 2010 08:41 WIB
50 Lebih Kerabat Salatkan Kang Ibing
Bandung - Sebanyak 50 lebih orang yang merupakan keluarga dan kerabat almarhum Kang Ibing turut salat jenazah di Masjid Jami Al Kautsar, Jumat (20/8/2010). Sebelumnya jenazah Kang Ibing diangkut dari rumahnya menuju masjid yang lokasi berdekatan.

Puluhan orang itu tampak khusyu kala jenazah seniman serba bisa itu berada di hadapannya. Di luar masjid, terpantau ratusan orang yang hendak ikut mengantar almarhum ke pemakaman di keluarga di Gunung Puyuh, Sumedang.

Di halaman rumah duka, puluhan bunga papan sebagai ungkapan belasungkawa kepada Kang Ibing. Beberapa di anataranya datang dari Gubernur dan Wagub Jawa Barat, DPRD Jawa Barat, Disbudpar Kota Bandung, IKA Unpad, Nasional Demokrat dan grup band The Changcuters.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hingga pukul 07.30 WIB, jenazah masih berada di masjid tersebut. Sementara pelayat terus beradatangan.

(bbp/afz)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads