Vimon, kucing yang tubuh kanan dan kirinya memiliki bulu bercorak lafaz Allah menjadi kebanggaan bagi pemiliknya. Lekukkan corak berlafaz Allah tersebut akan kian jelas bila disorot sinar lampu.
"Kalau lekuk bulu berlafaz Allah ini warnanya kuning emas. Kalau kena sinar atau disenter akan jelas bentuknya," jelas pemilik kucing, Ajo Erlangga (40) yang ditemui di rumahnya, Gang Binong Utara, RT4 RW10, Kel. Kebon Kangkung, Kec. Kiaracondong, Kota Bandung, Jumat (6/8/2010).
Benar saja, saat salah seorang wartawan menyorotkan lampu kamera ponsel, bulu itu kian jelas membentuk lafaz Allah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Enggak menyangka si Vimon mempunyai hal unik di tubuhnya. Saya senang melihatnya," jelas Ajo.
Nama Vimon disematkan oleh salah seorang anak Ajo. Pemberian nama tersebut memiliki makna tersendiri. "Anak saya yang kasih nama Vimon. Kalau artinya ialah diamond atau berlian," ujanya.
Apa yang dimiliki si Vimon itu, kata Ajo, merupakan salah satu bentuk kebesaran Maha Pencipta. Ajo yang juga beragama Islam ini tak mau menyangkutkan dengan persolan ghaib.
(bbp/tya)











































