Warga Butuh Air Bersih

Tanah Ambles di Girimekar

Warga Butuh Air Bersih

Baban Gandapurnama - detikNews
Jumat, 26 Mar 2010 10:07 WIB
Warga Butuh Air Bersih
Bandung - Warga yang menjadi korban amblesnya tanah saat ini membutuhkan air bersih dan sarana MCK (Mandi, Cuci, Kakus). Karena tempat tinggal mereka tidak lagi aman, saluran air di rumah-rumah pun menjadi tak berfungsi.

"Ya, warga terutama yang terkena dampak amblesnya tanah sekarang sebagian mengungsi di tenda. Mereka butuh air bersih untuk kebutuhan sehari-hari seperti masak air dan mandi," kata Sekretraris Posko Bencana di Kampung Legok Hayam, Kerto Raharjo, kepada detikbandung via ponsel, Jumat (26/3/2010).

Toto, begitu pria ini disapa, menjelaskan saat ini ada tiga tenda untuk para pengungsi yang diisi sekitar 60 orang warga Kampung Legok Hayam, Desa Girimekar, Kec. Cilengkrang, Kab. Bandung. Menurut Toto, kebutuhan air bersih begitu mendesak bagi keperluan warga.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sejak kejadian ambles, saluran air di rumah warga tak berfungsi. Selain air bersih, warga juga perlu bantuan pembangunan MCK sementara. Soalnya warga yang terkena dampak, saat ini ikut mandi ke tetangga lain," jelasnya.

Kerto menjelaskan, memang di kampungnya ada penampungan air dari mata air yang bisa dipergunakan. Namun, dia dan warga lain tetap berharap pasokan air bersih dari pihak terkait segera disalurkan.

(bbp/lom)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads