Lagi, Satu Mayat Ditemukan dan Sudah Dimakamkan

Longsor Ciwidey

Lagi, Satu Mayat Ditemukan dan Sudah Dimakamkan

Baban Gandapurnama - detikNews
Rabu, 24 Feb 2010 20:27 WIB
Lagi, Satu Mayat Ditemukan dan Sudah Dimakamkan
Bandung -

Satu orang lagi ditemukan dalam kondisi tewas. Korban bernama Ayi (50) berjenis kelamin pria. Jenazah Ayi sudah dimakamkan sekitar pukul 18.00 WIB, Rabu (24/2/2010).

Hingga kini, sudah tercatat 18 korban yang ditemukan tewas terkubur longsoran tebing di Perkebunan Teh Cempaka, Desa Tenjolaya, Kabupaten Bandung.

"Tadi ditemukan lagi korban tewas. Jadi sementara ini, hingga hari ke dua evakuasi, sudah 18 orang ditemukan tewas," kata Kasie Pemerintahan Kecamatan Pasir Jambu, Kosasih, saat dihubungi detikbandung, Rabu (24/2/2010), sekitar pukul 20.00 WIB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Kosasih, usai ditemukan tadi, jenazah Ayi langsung dibawa keluarganya ke Kampung Saninten, Desa Tenjolaya, Kecamatan Pasir Jambu, Kabupaten Bandung.

"Maghrib tadi jenazah Ayi sudah dimakamkan," jelasnya.

Menurut Ayi, data yang tercatat saat ini ada 24 korban yang diketahui identitasnya tapi belum ditemukan di lokasi longsor.

"Jadi, sudah 18 orang ditemukan tewas, satu ditemukan selamat dan 24 orang masih dalam upaya pencarian," terang Kosasih.

Berikut nama-nama 18 korban tewas yang ditemukan: Isman (28), Iis (25), Vanesa (2), Ina (26), Yulis (22) Otih (55), Eti (40) Neni (26), Jaang (52) Cicih (50), Sahna (52), Ayi Oleh (45) Ceu Amin (45), Neneng binti Hana (13), Isman (2), Amin (45), Echa Bin Ade (1), Ayi (50).

(bbp/bbp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads