Tebalnya Buku Ahmad Bikin Penelitian Lama

Aliran Surga Eden

Tebalnya Buku Ahmad Bikin Penelitian Lama

Baban Gandapurnama - detikNews
Senin, 25 Jan 2010 12:53 WIB
Tebalnya Buku Ahmad Bikin Penelitian Lama
Bandung - Buku karya Ahmad Tantowi sedang diteliti 12 anggota tim komisi fatwa MUI Jabar. Namun butuh waktu yang tidak sebentar untuk menyelesaikannya, karena tebal buku mencapai ribuan lembar.

Delapan buku karya pimpinan Surga Eden, Ahmad Tantowi, masih dikaji tim komisi fatwa MUI Jabar. Semua buku yang mesti diteliti MUI Jabar itu dalam bentuk foto copy. Namun begitu, sementara ini hasilnya belum ada.

Dijelaskan Sekretaris Umum MUI Jabar Rafani Achyar, belum bisa diperkirakan kapan keluar kesimpulan terhadap dugaan penistaan atau penodaan agama oleh aliran Surga Eden.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami inginnya segera menuntaskan. Namun, jumlah halaman buku itu kan banyak. Ada ribuan halaman. Jadi harus dikaji secara teliti," ungkap Rafani saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (25/1/2010).

Dia menambahkan, pihak MUI Jabar sudah bekerja sesuai jalurnya sebagai saksi ahli yang diminta Polda Jabar. Langkah tersebut untuk memastikan apakah ada unsur penodaan agama yang dilakukan pimpinan Surga Eden, Ahmad Tantowi.

"Kalaupun nanti sudah ada hasilnya, kami akan sampaikan terlebih dahulu kepada pihak kepolisian yang menangani kasus ini. Tapi kami pun berjanji akan menyampaikan juga kepada wartawan," jelasnya.

(bbp/lom)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads