'Jangan Gila Dong' Mengalun, Buruh Berjoget

Ribuan Buruh Demo Tolak ACFTA

'Jangan Gila Dong' Mengalun, Buruh Berjoget

Baban Gandapurnama - detikNews
Rabu, 06 Jan 2010 12:46 WIB
Jangan Gila Dong Mengalun, Buruh Berjoget
Bandung - Musik dangdut remix berjudul 'Jangan Gila Dong' menjadi sajian menarik di sela-sela demo buruh menolak diberlakukannya Asean China Free Trading Agreement (ACFTA), di depan Gedung Sate, Rabu (6/1/2010).

Mendengar musik dangdut yang mengalun di sela-sela pergantian orator, para buruh pun serempak berjoget. Orator sendiri menyampaikan orasinya di atas sebuah truk yang dijadikan panggung.

"Jangan gila dong, masih banyak yang berondong," begitu sepenggal lirik lagu, yang mengalun kencang dari speaker yang berada diatas truk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pantauan detikbandung, demonstran yang terdiri dari buruh laki-laki dan perempuan tersebut terlihat terhibur. Bahkan, mereka menari-nari sambil mengibarkan masing-masing bendera organisasi buruh.

Aksi ini dijaga ketat 2.105 personel yang terdiri dari 8 SSK Brimob Polda Jabar, 5 SSK Polda Jabar, dan sisanya dari jajaran Polwiltabes Bandung. Hingga pukul 12.27 WIB, aksi ini masih berlangsung tertib.

(avi/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads