Bagi pasangan Imas Dani (25) dan Dede Bison (28), putera pertama mereka yang diberi nama Satria Ringgo Ramdani (3,5 bulan) memiliki keajaiban yang jarang terjadi pada anak lainnya. Tulang bagian dalam telinga kiri bayi mereka membentuk lafadz Allah.
"Bayi kami lahir 10 Agustus 2009 di RS Slamet Garut. Waktu lahir kurang jelas terlihatnya, tapi pas usia 1 bulan mulai terlihat tulang bagian dalam telinga kirinya seperti lafad Allah. Apalagi sekarang pas usia 3 bulan. Yang pertama lihat bapaknya," ujar Imas Dani, ibunda Satria, saat ditemui di rumah kontrakannya di RT 8 RW 10 Gang Manunggal 2 Kelurahan Cijerah, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung, Rabu (25/11/2009).
Meski mempunyai keanehan, Imas mengaku tak menganggap hal ini tidak wajar. "Ya saya anggap ini anugerah. Mudah-mudahan dia jadi anak soleh, enggak cuma punya tanda ini saja," katanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT











































