Sampah Menumpuk, Jalan Macet

Bandung Banjir Cileuncang

Sampah Menumpuk, Jalan Macet

Baban Gandapurnama - detikNews
Jumat, 20 Nov 2009 14:51 WIB
Sampah Menumpuk, Jalan Macet
Bandung -

Bajir cileuncang yang menyergap Bandung setelah hujan Jumat (20/11/2009) siang, surut dalam 2 jam. Tetapi masalah tidak langsung beres karena ada sampah dan macet.

Titik-titik banjir cileuncang di Kota Bandung terjadi di banyak titik, mulai dari Tegalega, Bojongloa, Cibadak, Immanuel, Pagarsih bahkan sampai Jalan H.Djuanda dan RE Martadinata.

Setelah hujan sekitar pukul 11.00 WIB dan mulai reda pukul 13.00 WIB, air yang tadinya menggenang mulai surut. Namun persoalan yang muncul kemudian adalah sampah berserak di jalan-jalan. Seperti terlihat di perempatan Jalan Peta-Leuwi Panjang, sampah kantong plastik, kayu, gelas, botol plastik dan batu-batu berserakan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Itu semua dari selokan. Tadi waktu banjir selokannya meluap," ujar Amir (45), tukang becak yang selalu mangkal di prempatan Jalan Peta-Leuwi Panjang.

Amir menambahkan, tidak kurang dari sepuluh sepedamotor mogok saat air meluap ke jalan.

Sementara itu, pantauan detikbandung, arus lalu lintas dari kawasan Tegalega menuju perempatan Jalan Peta-Leuwi Panjang macet sekitar 1 kilometer. Penyebabnya kendaraan harus berjalan perlahan karena ada genangan.

Di perempatan dari kedua arah, sudah terlihat polisi yang bertugas, berdiri di atas tumpukan sampah di tengah Jalan.

(lom/lom)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads