468 UKM Meriahkan Cooperative Fair 2009

468 UKM Meriahkan Cooperative Fair 2009

Pradipta Nugrahanto - detikNews
Kamis, 23 Jul 2009 11:55 WIB
468 UKM Meriahkan Cooperative Fair 2009
Bandung -

Sebanyak 468 pengusaha kecil menengah yang berasal dari 32 provinsi di Indonesia memeriahkan Cooperative Fair 2009 di Lapangan Saparua, Kamis (23/7/2009).

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (KUMKM) Provinsi Jawa Baratย  Renne Riyadi menuturkan tujuan acara ini adalah untuk mensosisalisasikan kinerja KUMKM dalam menghandle roda perekonomian nasional.

"Kita ingin menyuarakan bahwa sistem ekonomi yang paling tepat dijalankan di Indonesia adalah ekonomi kerakyatan, yang direpresentasikan dengan koperasi dan usaha mikro," tuturnya di sela-sela pembukaan acara tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lebih lanjut Renne menuturkan kegiatan yang digelar 23-27 Juli 2009 ini diharapkan bisa menjalin sinergitas antara KUMKM Jabar dan KUMKM seluruh Indonesia.

"Jika sinergitas antara KUMKM sudah terjalin, saya yakin peluang pangsa pasar baru bisa terbentuk dengan mudah," ujar Renne lagi.

Produk yang dipamerkan di acara ini sangat beragam. Mulai dari produk agribisnis, tekstil, hingga kerajinan dan teknologi. "Jenis produknya kurang lebih ada lima ratus macam dan semuanya bertaraf ekspor," tuturnya.

Selain pameran, dalam acara ini juga akan diserahkan penghargaan dari menteri kepada sejumlah daerah yang sudah dinilai berhasil mengembangkan KUMKM.

"Kita patut memberi reward pada daerah-daerah yang sudah
berhasil mengembangkan KUMKM-nya. Selain itu kami juga akan memberikan sertifikat halal, sp kesehatan dan hak merek bagi KUMKM," terangnya.

(dip/bbp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads