Susi Gunawan (57), korban pembunuhan yang ditemukan tewas, Jumat (10/7/2009), ditinggalkan dalam keadaan masih bernyawa oleh tersangka AN (60). Saat bertandang, AN menyerahkan kain yang pernah digunakan untuk menutupi jenasah istrinya yang meninggal dua bukan lalu.
Rekonstruksi berjumlah 31 adegan itu diperagakan AN di tempat kejadian perkara (TKP) di Komplek Leuwi Sari, Jalan Leuwi Sari Raya No 4, RT 03 RW 08, Kelurahan Kebon Lega, Kecamatan Bojongloa Kidul, Selasa(14/7/2009).
Dari beberapa adegan yang diperagakan, AN sempat memberikan kain tersebut di teras rumah korban, seraya meminta harta yang disebut tersangka merupakan hak dari almarhum istrinya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Menurut pengakuan tersangka, korban ditinggalkan dalam keadaan masih bernyawa dengan luka bacokan dan tali yang dijeratkan ke leher," kata Kasatreskrim Polres Bandung Barat AKP Reynold Hutagalung seusai gelar rekonstruksi.
"Korban dihabisi kira-kira Rabu sore selesai pecontrengan," sambung Reynold.
Susi yang semasa hidupnya tidak menikah, ditemukan tewas di kamar tidur rumah, Jumat (10/7/2009). Motif pembunuhan diduga karena rebutan harta warisan.
(ahy/bbp)











































