Keluarga Antin Masih Menyimpan Duka

TKI Tewas Terbakar di Riyadh

Keluarga Antin Masih Menyimpan Duka

Baban Gandapurnama - detikNews
Rabu, 24 Jun 2009 10:47 WIB
Keluarga Antin Masih Menyimpan Duka
Bandung -

Kendati sudah ikhlas mendapat kabar meninggalnya Anti Suprihatin, rupanya keluarga masih menyimpan kesedihan. Rasa sedih itu makin tak terbendung ketika pihak keluarga melihat ketiga anak kandung Antin.

Kini, Willy Hendrianysah (11), Yoga Permana Putra (6) dan Karina Puspita Ayu (4), harus mendapat belaian kasih sayang dari sang nenek.
Ketiganya diurus dan tinggal di rumah ibu kandung Antin yaitu Karmini (62).

"Mereka masih polos-polos. Memang, ketiganya sudah djelaskan kalau ibunya meninggal. Tapi namanya anak-anak, mereka seolah tidak tahu.
Ini yang membuat keluarga menjadi sedih," ujar adik kandung Antin, Dadan Kodarusman (29), kepada detikbandung, Rabu (24/6/2009).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dadan menambahkan, anak kedua antin saat ini kerap menangis. Hal tersebut membuat keluarga yang mengurusnya semakin tidak tega.
"Yoga sering menangis. Mungkin dia lagi ingat ibunya," terang dia.

Ketiga anak Antin tinggal di rumah Karmini di Jalan Simpang Tiga, RT 3 RW 6, Kelurahan Derwati, Kecamatan Rancasari. Aktivitas mereka sama
dengan anak seusianya. Willy saat ini hendak naik ke kelas 5 Sekolah Dasar. Yoga masih duduk dibangku TK. Sementara Karina belum sekolah.



Ayo ngobrol seputar Kota Bandung di Forum Bandung

(bbp/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads