Rumah Direksi Aktif Bank Jabar Digeledah KPK

Rumah Direksi Aktif Bank Jabar Digeledah KPK

Baban Gandapurnama - detikNews
Kamis, 28 Mei 2009 11:10 WIB
Rumah Direksi Aktif Bank Jabar Digeledah KPK
Bandung -

Penggeledahan tim KPK ke rumah Direktur Kepatuhan Bank Jabar-Banten Heri Ahmad di Jalan Kidang Pananjung telah digelar bersamaan dengan penggeledahan kediaman Mantan Dirut Bank Jabar-Banten Umar Syarifuddin, Rabu (27/5/2009).

Menurut satpam rumah Heri Ahmad, tim KPK kemarin datang sekitar pukul 08.00 WIB. "Kemarin bapaknya ada pada saat tim KPK datang, saya lupa lagi berapa orang tim KPK datang," katanya kepada detikbandung, Kamis (28/5/2009).

Ketika ditanya apakah ada barang yang diambil KPK, satpam yang meminta namanya tak disebutkan ini mengaku tidak melihatnya. "Saya tidak tahu," jawabnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terkait kasus dugaan korupsi Bank Jabar sebesar Rp 37 miliar, tim KPK menggeledah kediaman Mantan Dirut Bank Jabar Umar Syarifuddin yang telah ditetapkan sebagai tersangka. Selain itu KPK juga menggeledah kediaman Heri Ahmad, direksi yang masih aktif Bank Jabar, serta dua rumah milik mantan Kepala Cabang Bank Jabar Soreng Entin Kartini.

(ern/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads