Alumi Jabar Tak Akan Wacanakan Jihad ke Palestina

Alumi Jabar Tak Akan Wacanakan Jihad ke Palestina

Baban Gandapurnama - detikNews
Sabtu, 03 Jan 2009 09:11 WIB
Bandung - Aliansi Umat Islam (Alumi) Jabar mengecam tindakan beringas pasukan Israel yang sudah melenyapkan ratusan nyawa warga Palestina. Meski mendukung langkah sebagian ormas Islam lainnya yang akan pergi menjadi relawan untuk berjihad, namun Alumi Jabar sendiri tak akan mewacanakan umat muslim pergi berjihad ke Palestina.

"Alumi saat ini sedang menggodok apa yang nanti akan digulirkan. Tapi intinya, Alumi tidak mewacanakan untuk pergi berjihad. Ada cara lain. Tunggu saja nanti, kita berbeda dengan yang sudah ada," ujar Koordinator Alumi Jabar Hedi Muhammad saat dihubungi detikbandung, Sabtu (3/1/2009).

Meski demikian, katanya, Alumi mendukung semua cara yang dilakukan ormas Islam lainnya untuk mengecam agresi militer Israel, termasuk pergi berjihad. "Prinsipnya, Alumi tetap mendukung cara-cara atau aktifitas yang dilakukan Ormas Islam mengecam agresi Israel ke Palestina. Bisa itu menjadi relawan, melakukan unjuk rasa, menggalang dana serta obat-obatan, sholat gaib, atau apapun bentuknya. Pokoknya Alumi siap dukung!" jelasnya dengan nada berapi-api.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hedi menilai aksi ormas Islam dan sejumlah organisasi lainnya untuk menentang serangan Israel, memang sewajarnya didengungkan. Sebab, kata dia, agresi militer Israel ke Palestina mencerminkan penindasan kemanusiaan yang tidak bisa dimaafkan.

Walau aksi protes terhadap Israel terus merentet, Hedi mengimbau kepada kaum Muslim untuk tetap menjunjung nilai-nilai keislaman. "Mau apapun bentuk kecamannya, umat Muslim harus tetap dalam koridor syariat Islam," pungkasnya.
(bbp/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads