Batu Andesit di Jalan Braga Ditambal

Batu Andesit di Jalan Braga Ditambal

Baban Gandapurnama - detikNews
Senin, 29 Des 2008 11:00 WIB
Batu Andesit di Jalan Braga Ditambal
Bandung - Bergelombang dan pecahnya batu-batu andesit yang melapisi Jalan Braga membuat jalan tersebut harus kembali ditambal. Penambalan dilakukan dari mulai Minggu (28/12/2008) malam pukul 19.00 WIB.

Menurut salah seorang pekerja Usep (37) saat ini para pekerja sedang melakukan pengerikan sisa-sisa semen akibat penambalan. "Pengerjaan penambalan batu andesit dilakukan sejak pukul 07.00 WIB kemarin dan hingga saat ini kami melakukan proses pengerikan sisa-sisa semen," ujarnya ditemui di Jalan Braga, Senin (29/12/2008).

Alasan penambalan tersebut diakui Usep karena banyak batu-batu andesit yang goyang. Goyangnya batu tersebut kemungkinan besar karena pertama dipasang batu andesit sudah dilalui motor dan mobil sehingga bebannya tidak kuat.Β  Bahkan menurut Usep, sudah hampir 300 batu andesit dalam tiga minggu ini pecah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pantauan detikbandung, para pekerja baru melakukan pengerikan sepanjang 70 meter dari mulai toko Populair sampai toko Sin Sin. Rencananya hari ini dilakukan pengerikan smapai Kamal Foto. Usep menambahkan, semalam ada 15 orang pekerja yang melakukan penambalan. sedangkan untuk pemersihan hari ini dilakukan oleh tiga orang.

Arus lalu lintas di Jalan Braga meski hanya separuh badan jalan yang digunakan kondisinya ramai lancar. Namun pembersihan semen-semen akibat penambalan natu andesit menimbulkan debu-debu di sepanjang jalan.

Rencananya besok, Selasa (30/12/2008) Wali kota Bandung Dada Rosada akan meresmikan kawasan Braga menjadi kawasan Pedestrian (pejalan kaki) yang dibarengi dengan gelaran Braga Festival.



Ayo ngobrol seputar Kota Bandung di Forum Bandung.
(ema/ema)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads