Benda Mencurigakan Itu Ditemukan Pemulung

Warga Setiabudi Geger

Benda Mencurigakan Itu Ditemukan Pemulung

Baban Gandapurnama - detikNews
Jumat, 12 Des 2008 09:35 WIB
Benda Mencurigakan Itu Ditemukan Pemulung
Bandung - Benda mencurigakan yang membuat geger warga Setiabudi ini awalnya ditemukan pemulung, Agus (31), pukul 07.00 WIB, Jumat (12/12/2008). Awalnya benda itu berada di Gang Hegar Budi RT 3 RW 4 Kelurahan Hegarmanah Kecamatan Cidadap.

Kepada wartawan Agus menuturkan, saat dirinya melintas di Gang Hegar Budi, dirinya menemukan benda yang terbungkus plastik warna hitam. "Ya namanya juga pemulung, saya lalu lihat dan buka bungkusan itu," tuturnya di lokasi kejadian.

Kemudian Agus membawa benda itu hingga mulut gang dan meminta bantuan satpam Bank Lippo untuk mengenalinya. Kebetulan pada saat itu polisi melintas. Oleh anggota polisi itu, kata Agus, benda itu dibawa ke gang menuju rumah No 80, yang berada berdampingan dengan Gang Hegar Budi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hingga saat ini, benda masih tergeletak di gang menuju rumah No 80. Gang sendiri dipasangi police line. Kerumunan warga makin banyak. Arus lalu lintas pun makin tersendat. Beberapa anggota polisi masih terlihat mengatur arus lalu lintas.




Ayo ngobrol seputar Kota Bandung di Forum Bandung.
(ern/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads