Sejak bursa kerja dibuka pukul 09.00 WIB hingga pukul 13.30 WIB, menurut salah seorang panitia, Shanka, jumlah pengunjung sudah mencapai 2 ribu orang. "Mereka rata-rata lulusan perguruan tinggi di Bandung dan sekitarnya," ujarnya saat ditemui di Landmark, Jalan Braga.
Acara ini berlangsung sejak pukul 09.00 hingga 16.00 WIB selama dua hari atau akan berakhir Rabu (22/10/2008). Kali ini, jumlah perusahaan yang ikut sebanyak 35 yang menempati stand berbagai ukuran seperti 2x3 meter persegi dan 3x4 meter persegi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Panitia, lanjutnya, menargetkan jumlah pengunjung dalam dua hari ini mencapai 5 ribu orang. "Setiap pengunjung kita pungut biaya Rp 20 ribu saat masuk," tuturnya.
Pantuan detikbandung setiap stand dijejali oleh para calon tenaga kerja. Mereka tampak sibuk mengisi formulir dan menyiapkan surat-surat yang diperlukan. Sebagian di antara mereka ada yang duduk di lantai, ada pula yang duduk di kursi yang disiapkan panitia. (ern/ern)











































