"Kalau kemarin penumpang sudah mencapai 7.644. Sampai tadi pagi diperkirakan sudah mencapai 12 ribu lebih," jelas Jujun saat ditemui detikbandung, Minggu (5/10/2008).
Menurut dia, data jumlah penumpang tersebut berdasarkan jarak waktu mulai pukul 20.00 WIB tadi malam, hingga hari ini pukul 08.00 WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Β
"Misalnya Tasik-Bandung yang biasa memakan waktu 4 jam, akibat terkena kemacetan bisa mencapai 5-6 jam," ujar Jujun.
Suasana Terminal Cicaheum Bandung, Minggu pagi (5/10/2008) terlihat belum mengalami kepadatan arus balik. Meski demikian, diprediksi puncak arus balik akan terjadi siang ini di terminal tersebut. (ahy/bbp)











































