Bandung - Sekitar pukul 16.15 WIB, Direktur CV De Sam San, Dewi Nuri Bintarti, akhirnya tiba di Polres Cimahi, Jalan Raya Cibabat, Senin (22/9/2008). Dia tiba dengan menggunakan mobil unit olah TKP dan dikawal oleh dua orang anggota polisi.
Dengan mengenakan baju putih hitam dan kerudung hitam, Dewi langsung masuk ke salah satu ruang pemeriksaan Satreskrim dengan dikawal dua orang anggota polisi. Dewi tiba di Polres dengan menumpang mobil unit olah TKP. Belum diketahui jelas, apakah Dewi dijemput paksa oleh polisi atau tidak.
"Nanti wawancaranya, nanti saja," ujar salah satu anggota polisi yang mendampingi Dewi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya Kapolres Cimahi AKBP Eko Budi Sampurno menyatakan jika Dewi akan menyerahkan diri ke Polres dengan didampingi suaminya. Dewi diketahui melarikan diri ke Jakarta.
(ern/ern)