Fotografer 'Amatir' Buru Tamu Undangan Dada-Ayi

Fotografer 'Amatir' Buru Tamu Undangan Dada-Ayi

Baban Gandapurnama - detikNews
Selasa, 16 Sep 2008 12:05 WIB
Fotografer Amatir Buru Tamu Undangan Dada-Ayi
Bandung - Fotografer amatir ini kerap dijumpai dalam berbagai acara. Mereka menjepret para tamu undangan atau peserta upacara, mencetaknya, kemudian menawarkannya kepada sasaran jepretannya. Aksi mencari untung ini pun terlihat pada pelantikan wali kota dan wakil wali kota Bandung Dada-Ayi di Gedung Merdeka, Selasa (16/9/2008).

Usai acara pelantikan, sedikitnya 30 fotografer 'amatir' ini memburu para pejabat dan tamu undangan lainnya untuk menawarkan foto hasil jepretannya saat pada tamu undangan datang tadi pagi.

Tak sedikit dari mereka yang harus berlari-lari mengejar 'buruannya' sambil memelas agar foto dibeli. Sayangnya, usaha mereka terkadang hanya mendapatkan menggelengkan kepala.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setiap tamu undangan, tak hanya dijepret oleh satu atau dua fotografer, bahkan bisa lima fotografer. Akibatnya, seorang tamu undangan bisa diburu oleh tiga hingga lima fotografer yang menawarkan foto.

Pemandangan itu terlihat usai pelantikan. Lucunya, saking banyaknya tamu undangan, mereka seringkali terlihat kebingungan mencocokan wajah tamu undangan yang keluar dari gedung dengan foto yang berada di tangan mereka. Tak jarang pula, mereka salah mengenali.

Hendra (45), salah seorang fotografer mengaku mengetahui acara pelantikan wali kota dan wakil wali kota Bandung Dada-Ayi dari surat kabar. "Saya bersama lima orang teman saya datang jam 08.00 WIB tadi. Harga jual foto sekitar Rp 10 ribu hingga 15 ribu," ujarnya yang mengaku kerap menjadi fotografer amatir pada setiap acara. (ern/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads