Foto Barang-barang Pribadi yang Diduga Milik Penumpang MH370 Dirilis

Foto Barang-barang Pribadi yang Diduga Milik Penumpang MH370 Dirilis

BBC World - detikNews
Selasa, 21 Jun 2016 02:52 WIB
Foto: Dompet "Angry Bird" yang diduga milik penumpang MH370/BBC World
Jakarta -

Perwakilan pihak keluarga dari korban hilangnya pesawat MH370, merilis foto-foto barang pribadi korban yang ditemukan di pantai Madagaskar. Foto ini dikeluarkan dengan harapan ada keluarga korban yang mengidentifikasi barang tersebut.

Sebanyak 20 barang ditemukan, termasuk dompet "Angry Bird" bewarna putih, hitam dan merah, tas punggung dan sarung laptop bertuliskan "MENSA".

Barang pribadi yang ditemukan tim Blaine Gibson.

Namun, tidak ada label yang menunjukkan bahwa barang tersebut adalah milik 239 penumpang pesawat yang hilang dua tahun lalu.

Barang-barang tersebut ditemukan oleh pengacara asal Amerika, Blaine Gibson, yang mengakui, benda-benda itu mungkin saja tidak relevan dengan pencarian MH370.

"Mungkin saja barang ini jatuh dari kapal," kata Gibson kepada BBC.

"Tapi, itu semua masih ditemukan di perairan sepanjang 18km tempat bagian pesawat itu ditemukan. Jadi, memang perlu diinvestigasi lebih lanjut."

Sarung laptop yang ditemukan.

Pesawat MH370 terbang dari Kuala Lumpur menuju Beijing, pada Maret 2014, dan diduga jatuh di selatan Samudera Hindia.

Selain barang pribadi, Gibson juga menenumkan lima puing yang diduga adalah bagian dari pesawat Malaysia Airlines itu.

Bagian yang diduga berasal dari pesawat MH370 yang hilang dua tahun lalu.


Ada pun benda-benda yang telah ditemukan dari MH370 yaitu:

1. Salah satu bagian sayap pesawat, ditemukan di Pulau Reunion pada Juli 2015. Telah dikonfirmasi berasal dari MH370.

2. Stabilizer horizontal dari ekor pesawat, ditemukan antara Mozambik dan Madagaskar pada Desember 2015.

3. Panel Stabilizer ditemukan di Mozambik, pada Februari 2016.

4. Penutup mesin dengan logo Rolls-Royce, ditemukan pada Maret 2016, di Pantai Mossel, Afrika Selatan.

Bagian pintu pesawat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

5. Bagian dalam pintu pesawat, ditemukan di Pulau Rodrigues, Mauritius, pada Maret 2016.

Puing kursi pesawat.

6. Puing yang diduga bagian dari kursi pesawat, ditemukan di Pulau Nosy Boraha, di timur laut Madagaskar.


Respons keluarga

Keluarga korban sejauh ini mengaku frustrasi dengan hasil investigasi resmi hilangnya pesawat MH370.

Salah satu keluarga penumpang, KS Narendran mengungkapkan tidak satu pun barang yang ditemukan adalah milik istrinya, Chandrika Sharma. Dia juga mengkritik gerakan investigator yang dinilai tidak ligat.

"Kami tidak mencium pencarian ini masih dianggap penting," ungkapnya kepada BBC dari rumahnya di Chennai, India.

"Jadi, pilihan yang kami punya hanya membantu satu-sama lain, siapapun yang masih semangat melakukan pencarian."

Sejumlah barang pribadi ditemukan di Pantai Riake, dekat Pulau Nosy Boraha, Madagaskar.

Australia, Malaysia dan Cina hampir menyelesaikan pencarian seluas 120.000 km persegi di Samudera Hindia, dengan menggunakan drone bawah air dan sonar.

Semua puing saat ini sedang diteliti di Australia oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) negara itu.

Namun, negara-negara yang ikut serta dalam pencarian mengungkapkan pencarian di laut akan dihentikan dalam dua bulan ke depan, kecuali "ada informasi baru yang penting" yang ditemukan.

(bag/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads