Pengawal Osama Bin Laden Tewas

Pengawal Osama Bin Laden Tewas

BBC World - detikNews
Senin, 28 Des 2015 11:34 WIB
Jakarta -
Nasser al Bahri

Nasser al Bahri sempat dipenjara di Guantanamo sebelum dibebaskan tahun 2008.

Β 

Nasser al-Bahri -mantan pengawal Osama Bin Laden- telah meninggal setelah lama sakit, ungkap sumber-sumber medis di Yaman kepada BBC.

Mereka megatakan Bahri, seorang warga negara Yaman, meninggal hari Sabtu (26/12) di sebuah rumah sakit di kota selatan Mukalla.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia diyakini berusia 40 tahun. Bahri, atau dikenal sebagai Abu Jandal, juga merupakan supir untuk pemimpin al-Qaeda Osama bin Laden, ketika dia berada di Afghanistan.

Ia dibebaskan dari penjara Teluk Guantanamo dan kembali ke Yaman pada tahun 2008.

Bahri terlibat dalam berbagai serangan oleh militan ekstrem Islam di Bosnia, Somalia dan Afghanistan selama tahun 1990-an, tetapi kemudian meninggalkan al-Qaeda.

Dalam sebuah wawancara dengan program Newsnight BBC tahun 2010 Bahri memperingatkan bahwa orang-orang muda di kota asalnya, Yaman rentan terhadap iming-iming ekstremisme.

Osama Bin Laden tewas oleh pasukan khusus Amerika Serikat dalam serangan di Abbottabad, Pakistan, pada Mei 2011.

(nwk/nwk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads