Kepolisian Pakistan menangkap dua saudara laki-laki terkait pembunuhan beramai-ramai di depan pengadilan kota Lahore atas saudara perempuan mereka yang sedang mengandung.
Juru bicara polisi Nayab Haider mengatakan dua bersaudara, Ghulam Ali dan Zahid Ali, diciduk di sebuah rumah di Provinsi Punjab menyusul pengejaran intensif selama berhari-hari.
Mereka akan dihadirkan di pengadilan Kamis (05/06).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ayah korban langsung ditangkap di tempat kejadian perkara. Pembunuhan itu memicu kemarahan karena tingkat kebrutalannya dan karena munculnya klaim polisi tidak berbuat untuk menolong Parveen, yang sedang mengandung tiga bulan.
Ratusan perempuan di Pakistan dibunuh setiap tahun karena menikah tanpa restu keluarga, suatu tindakan yang dianggap tidak bisa diterima di komunitas yang sangat konservatif.
(nwk/nwk)











































