Tantangan Dunia Konstruksi Indonesia di Era New Normal

Tantangan Dunia Konstruksi Indonesia di Era New Normal

Advertorial - detikNews
Selasa, 10 Nov 2020 00:00 WIB
adv sementigaroda
Foto: dok. detikcom
Jakarta -

Dunia terus berjalan ke arah yang serba lebih cepat. Tentu dengan adanya teknologi, informasi dan komunikasi semakin mudah dan terintegrasi. Semua hal yang super kilat ini dirasakan oleh berbagai sektor, termasuk dunia konstruksi.

Para praktisi konstruksi merasakan banyak perubahan seiring dengan muncul teknologi-teknologi baru. Seperti dalam proses pembangunan, mendesain gaya arsitektur bangunan, hingga berbagai terobosan material yang dapat digunakan untuk konstruksi tanpa merusak alam.

Perubahan itu pun tak akan berhenti di sini. Di masa sekarang, saat seluruh dunia sedang dilanda pandemi, masa depan dunia konstruksi pun pasti akan berubah. Semua hal dituntut untuk berlomba menciptakan karya yang seutuhnya, termasuk di bidang konstruksi ini.

Semua aspek di dunia konstruksi ini akan dibahas dengan para ahli di bidang konstruksi dalam webinar Hari Bangunan Indonesia dengan tema Kelincahan Dunia Konstruksi Menghadapi Era New Normal dalam Perspektif Bisnis, Manufaktur dan Teknologi.

Tema ini dipilih karena banyak orang yang ingin mengetahui berbagai langkah antisipasi dan inovatif yang akan dilakukan dalam menghadapi tantangan baru dunia konstruksi di era new normal. Webinar ini juga akan dihadiri oleh pembicara dengan kredibilitas dan pengalaman ekstensif di bidangnya.

Adapun pembicara yang akan hadir dalam webinar ini antara lain, Commercial Director PT Indocement Troy D Soputro, President Director Triniti Land Ishak Chandra dan Dosen Prodi Teknik Sipil Institute Teknologi Bandung Rani G. Pradoto.

Acara yang diselenggarakan bertepatan dengan Hari Bangunan Indonesia yang jatuh pada 11 November 2020 ini juga bekerja sama dengan Institut Teknologi Bandung sebagai perguruan tinggi di Indonesia yang terbukti kerap menelurkan bibit-bibit unggul penerus para ahli dunia konstruksi Indonesia.

Acara webinar ini dapat diikuti di Zoom Meeting Conference. Untuk registrasi, silakan kunjungi www.masterumah.id/belajarkonstruksi atau media sosial Indocement Tunggal Prakarsa.

(adv/adv)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.