Jargon di ranah properti selalu 'mendewakan' faktor lokasi, lokasi, dan lokasi. Boleh jadi, promo setiap perumahan mengedepankan keunggulan lokasi. Namun, kawasan hunian Graha Raya memiliki nilai strategis dari sisi lokasi dan aksesibilitas.
Hunian Strategis di Segitiga Emas
Graha Raya merupakan salah satu kawasan hunian yang dikembangkan oleh pengembang terkemuka PT Jaya Real Property, Tbk, di wilayah Tangerang Selatan. Boleh disebut, lokasi kawasan hunian ini sangat strategis, karena terletak di segitiga emas Bintaro Jaya-Serpong-Jakarta Barat, dengan akses yang sangat mudah.
Lokasi perumahan Graha Raya diapit oleh dua kawasan dengan pertumbuhan hunian dan fasilitas yang sangat pesat, yaitu kawasan Bintaro Jaya dan Alam Sutera. Otomatis, Graha Raya menjadi bagian dari pertumbuhan kedua wilayah tersebut yang terus berkembang.
Aksesibilitas dan Fasilitas Lengkap
Akses menuju kawasan hunian Graha Raya bisa dicapai dari berbagai ruas tol. Jika dari ruas tol Jakarta-Merak atau Tangerang, bisa melalui Gerbang Tol Alam Sutera. Dari arah Jakarta Barat, melalui ruas tol JORR keluar di Gerbang Tol Ciledug. Kalau dari Jakarta Selatan, tinggal keluar di Gerbang Tol Pondok Aren, Bintaro Jaya.
![]() |
![]() |
Di dalam kawasan hunian Graha Raya telah tersedia segala fasilitas yang dibutuhkan warga. Mulai dari fasilitas pendidikan, bisnis, kuliner, Klub Keluarga Graha Raya, pusat perbelanjaan Transmart dan Giant, McDonald's, Pasar Modern, ruang terbuka hijau, transportasi publik Intrans Graha Raya, dan masih banyak lagi.
![]() |
![]() |
Distrik Premium
Penataan klaster dan lingkungan hunian pun kian tertata apik, dengan kualitas dan desain hunian yang semakin menarik. Pengembangan hunian telah menerapkan sistem distrik. Dalam satu distrik, dikembangkan beberapa klaster hunian, lengkap dengan sarana dan prasarana pendukungnya.
Graha Raya saat ini tengah mengembangkan distrik unggulan, yaitu Distrik Fortune yang memiliki berbagai macam fasilitas, seperti jogging track, area hijau, area komersial dan lain-lain. Distrik Fortune merupakan kawasan hunian premium dan terbesar di Graha Raya, serta terhubung langsung dengan jalan utama Boulevard Graha Raya.
Dikembangkan di atas lahan seluas 40 hektar. Hingga tahun 2019, di distrik ini telah dibangun sebanyak tujuh klaster. Yaitu, klaster Fortune Spring, Breeze, Terrace, Essence, Belezza, Villas, dan yang saat ini sedang dipasarkan adalah Fortune Height. Distrik ini sangat cocok bagi keluarga-keluarga muda. Desain rumah lebih simpel, namun tetap dalam balutan nuansa Minimalis Modern.
Distrik Fortune merupakan kawasan hunian dengan lingkungan yang sudah berkembang. Beberapa klaster yang lebih dulu dibangun, telah dihuni oleh para warga. Aktivitas sosial dan komunitas warga juga sudah mulai tampak. Dengan kata lain, begitu memilih tinggal di Distrik Fortune, Anda sudah memiliki tetangga.
![]() |
![]() |
Salah satu klaster unggulan terbaru di Distrik Fortune adalah Fortune Height. Desain hunian mengusung gaya arsitektur Minimalis Modern, dengan tambahan ornamen batu alam di bagian fasad. Huniannya juga compact dan fungsional, sehingga cocok bagi keluarga muda dan kaum urban.
Fortune Height terdiri atas empat tipe hunian. Yaitu, Tipe Iris hunian satu lantai yang memiliki luas bangunan 30 m2 dan luas tanah 60 m2, Tipe Zinnia (56/60), Tipe Cassia (67/60), dan Cassia Premium (67/72). Tipe Iris memiliki dua kamar tidur dan satu kamar mandi, Tipe Zinnia punya dua kamar tidur dan dua kamar mandi, sedangkan dua tipe terakhir memiliki tiga kamar tidur dan dua kamar mandi. Harga mulai Rp 800 jutaan. Angsuran uang muka dan KPR hanya Rp 6 jutaan per bulan.
![]() |
![]() |
Don't Miss it! Hari Sabtu, 5 Oktober 2019. Segera datang ke kawasan hunian Graha Raya dan nikmati aksesibilitas yang mudah dari berbagai arah. Butuh info lebih detil, hubungi nomor telepon (021) 5312 3000. Anda juga bisa mengakses situs https://www.graharaya.com/promodetik atau akun Instagram @graha_raya.



















































