Jalur Mudik BRI 2019 Siap Menemani Perjalanan ke Kampung Halaman

Jalur Mudik BRI 2019 Siap Menemani Perjalanan ke Kampung Halaman

Advertorial - detikNews
Sabtu, 01 Jun 2019 00:00 WIB
Jalur Mudik BRI 2019 Siap Menemani Perjalanan ke Kampung Halaman
Jalur Mudik BRI 2019 (Foto: detikcom)
Jakarta -

Jelang Lebaran, masyarakat pasti sudah mempersiapkan diri dan segala keperluan untuk mudik ke kampung halaman. Untuk membuat mudik semakin asyik dan menarik, lengkapi perjalanan dengan Jalur Mudik BRI 2019.

Laman hasil kolaborasi detikcom dengan BRI ini dirilis untuk meramaikan momen mudik Lebaran. Aplikasi ini pun menyediakan berbagai macam informasi yang bisa dimanfaatkan untuk menunjang perjalanan mudik.

Pada tampilan Home Jalur Mudik BRI 2019, di bagian atas sebelah menu Home pengguna akan menemukan berbagai pilihan informasi seperti jadwal imsak, ragam, kuliner, kalkulator zakat, takjil, dan kartu Lebaran.

Sementara di bagian tengah laman, pengguna akan menemukan kolom pencarian seperti pada pilihan menu Peta Mudik yang bisa dimanfaatkan untuk menemukan berbagai layanan terdekat. Di antaranya ATM BRI, layanan terbatas BRI, promo BRI, agen BRIlink, topup Brizzi, kantor cabang BRI, SPBU, masjid, restoran, rumah sakit, tempat wisata, bengkel, dan rest area.

Untuk menemukan layanan yang diperlukan, pengguna cukup memilih layanan yang dibutuhkan dan memasukkan lokasi atau nama jalan tempatnya berada. Klik tombol "Cari", lalu lokasi layanan terdekat pun akan muncul pada peta.

Di bagian bawah pencarian, pengguna akan menemukan informasi pada berbagai menu seperti Jalur Mudik, Info Mudik, Info Wisata, #JalurMudikBRI2019, dan Peta Mudik.

Pada menu Jalur Mudik, pengguna bisa mendapatkan informasi seputan jalur mudik hingga nomor untuk melakukan panggilan darurat seperti 110 untuk panggilan darurat polisi, 129 untuk bencana alam, 118 untuk ambulan, dan 113 untuk pemadam kebakaran.

Sementara itu, menu Info Mudik akan menampilkan beragam informasi yang dikemas baik dalam bentuk artikel, infografis, foto, hingga video. Menu Info Wisata bisa dimanfaatkan untuk mencari referensi destinasi wisata untuk singgah dan melepas lelah.

Ada juga #JalurMudikBRI yang merupakan User Generated Content (UGC) dari user detikcom terkait kejadian menarik maupun informasi penting yang didapatkan di sepanjang jalur mudik. Penguna juga bisa mengikuti UGC ini dan memenangkan voucher total jutaan rupiah. Menarik, kan?

Mau tahu informasi lebih lanjut tentang Jalur Mudik BRI 2019? Yuk, langsung saja buka lamannya di sini.

(adv/adv)
Berita Terkait