Keseruan para selebriti Tanah Air dan komunitas motor menjelajahi beberapa tempat di Indonesia dalam ajang simPATI Motorbaik 2017 resmi selesai pada Sabtu (26/8/2017) lalu. Semua Baikers merasa puas dan senang karena bisa merasakan ragam keindahan Indonesia yang belum mereka ketahui, baik keindahan alam maupun budayanya.
simPATI Motorbaik 2017 tahun ini mengusung tema yang menarik, yakni 'Belajar Menjadi Indonesia'. Tidak hanya belajar tentang safety riding saat touring, Baikers juga diajak belajar untuk mengenal kekayaan Indonesia. Selama enam hari sejak dimulainya touring, yakni Senin (21/8/2017) lalu, Baikers menemukan ragam keunikan tentang Indonesia dari berbagai tokoh inspiratif di tiap kilometer perjalanan dari Yogyakarta ke Bali tersebut. Kali ini simPATI mengajak deretan selebriti Tanah Air seperti Ananda Omesh, Imam Darto, Nabila Putri, Dimas Anggara, Denny Chasmala, Kevin Julio, Ganindra Bimo, Andrea Dian, Poppy Sovia, Melki Bajaj, Eddi Brokoli, Ferry Maryadi, Den Dimas, dan M Fadli.
![]() |
Salah satu kisah seru belajar menjadi Indonesia dibuktikan saat Baikers mempelajari budaya tari Gebug Ende asal Bali Timur. Tarian ini merupakan tradisi masyarakat setempat untuk memohon hujan pada Sang Pencipta.
Ganindra Bimo turut mengikuti gerakan tarian yang dilakukan berpasangan ini. Uniknya, gerak tariannya mengharuskan penari memukul pasangannya dengan bambu.
Tunggu tanggal mainnya dan teruslah belajar menjadi Indonesia! (adv/adv)