PT Bank Central Asia Tbk (BCA) berkomitmen untuk menerapkan Socially Responsible Investment (SRI) melalui investasi Endowment Fund. Komitmen tersebut diwujudnyatakan oleh BCA dengan berinvestasi pada Reksa Dana yang dikelola oleh Bahana TCW Investment Management. Selanjutnya, sebagian hasil investasi akan disalurkan ke bidang pendidikan dalam naungan ILUNI Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Indonesia.
Merespons pada pentingnya dunia pendidikan, BCA sebagai salah satu perusahaan besar merasa perlu meningkatkan kegiatan Corporate Social Responsibility untuk memberikan dukungan bagi tersedianya pendidikan yang layak bagi masyarakat Indonesia, terutama untuk anak-anak yang kurang mampu.
Jahja Setiaatmadja selaku Presiden Direktur BCA juga mengungkapkan bahwa berkerja sama dengan institusi pendidikan merupakan salah satu hal yang menarik. Itu dikarenakan ada banyak hal yang harus dikembangkan dari dunia pendidikan, khususnya untuk bekal dalam mengembangkan bisnis atau usaha ke depannya. "Jika nanti terjun ke dunia bisnis, bukan hanya skill yang diperlukan. Networking merupakan hal penting yang juga diperlukan sebagai penunjang untuk berkiprah di kemudian hari," ujar Jahja Setiaatmadja.
![]() |
Penerapan Socially Responsible Investment (SRI) dilakukan dengan penandatangan Nota Kesepahaman (MoU) oleh Presiden Diketur BCA, Jahja Setiaatmadja di Menara BCA, Jakarta, Kamis (3/11) disaksikan oleh Ketua Yayasan Bakti ILUNI FEB UI Mirza Adityaswara, Dekan FEB UI Ari P. Kuncoro, Direktur BCA Rudy Susanto, Kepala Divisi Tresuri BCA Branko Windoe, Presiden Direktur Bahana TCW Investment Management Edward P. Lubis, Direktur Utama PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (Persero) Dwina S. Wijaya di Menara BCA, Jakarta, Kamis (3/11).
Setiap tahun selalu ada partisipasi dari BCA terhadap pengembangan-pengembangan ILUNI FEB UI. Bahkan beberapa tahun terakhir banyak perusahaan besar yang turut berpartisipasi dalam pengembangan dunia pendidikan, hanya saja diperlukan wadah yang tepat untuk mengelolanya.
"Sebagai ketua ILUNI, saya mengucapkan terima kasih atas partisipasi BCA terhadap pembangunan dunia pendidikan di Indonesia, terutama investasi Endowment Fund yang dikelola dengan sangat baik oleh Bahana," tutur Mirza Adityaswara.
Investasi Socially Responsible Investment (SRI) BCA yang dikelola oleh Bahana Aset Management sebesar Rp500 miliar dan akan jatuh tempo pada tahun 2020 dengan average tenor sebesar 2.7 tahun. Reksa Dana Terproteksi Bahana E Optima Protected Fun 122 yang dikelola oleh Bahana TCW Investment Management, sebagian besar diinvestasikan pada Obligasi Negara. Adapun total kontribusi yang akan diterima ILUNI FEB UI sebesar 0.08% p.a dari total kelolaan.
"Kami berharap dana kontribusi tersebut dapat dipergunakan semaksimal mungkin untuk pengembangan program pendidikan dan kegiatan sosial yang dikelola oleh ILUNI FEB UI," tutup Jahja.
BCA Senantiasa di Sisi Anda
(adv/adv)











































