Di tahun ini, MLDSPOT ingin kembali meraih kesuksesan yang sama dengan menggelar MLDARE2PERFORM season 2. Tentu saja, ajang pencarian bakat MLDARE2PERFORM dari MLDSPOT di tahun lalu masih begitu melekat di benak kalian. Sebut saja MLD Jazz Project Season 1 dengan personil Kiara Riz pada vokal, Agil pada bass, Michael Setiawan pada keyboard, Mikail pada gitar, Rizal pada saxophone, dan Karel William pada drum. Semua alumni MLDARE2PERFORM berhasil menjadi musisi yang patut diperhitungkan di blantika musik jazz Indonesia.
Kini, mereka semua tidak hanya tampil di panggung gigs jazz, tetapi mereka juga kerap tampil di panggung bertaraf internasional. Karena alasan itulah, MLDARE2PERFORM kembali membuka kesempatan bagi para musisi muda dan berbakat untuk menunjukkan kemampuan yang mereka miliki.
Dengan adanya MLDARE2PERFORM, para peserta dituntut untuk bersaing secara kreatif dengan musisi profesional lainnya. Namun ada sedikit perbedaan, dari kompetisi MLDARE2PERFORM pada tahun ini. Pasalnya di tahun ini, MLDARE2PERFORM akan diadakan dalam jangka waktu yang lebih panjang dan cakupan yang lebih luas.
Perbedaan lainnya, ajang MLDARE2PERFORM season 2 akan dikemas secara menarik agar lebih meriah. Meskipun demikian, mekanismenya masih sama seperti pada tahun lalu. Sejak tahun lalu digelar, ajang MLDARE2PERFORM season 2 telah bekerja sama dengan para juri yang sudah terjamin kualitasnya. Para juri sudah memiliki banyak pengalaman dalam musik jazz.
Nantinya para peserta akan diseleksi oleh musisi-musisi jazz legendaris tanah air. Mereka adalah Syaharani – Vocal, Nikita Dompas – Gitar, Adra Karim – Keyboard, Indro Hardjodikoro – Bass, Devian Zikri – Saxophone, Aksan Sjuman – Drum. , musisi-musisi jazz legendaris itu akan menjadi juri sekaligus mentor para peserta yang lolos audisi. Jika berminat, kamu bisa melakukan registrasi melaui dua cara, yakni online registration dan offline registrasion.
Untuk pendaftaran secara online,kamu diharuskan untuk meng-upload video ke Youtube dan meng-embed videomu di MLDspot.com/MLDARE2PERFORM. Pendaftaran secara online sudah mulai dibuka, jadi segera siapkan video terbaikmu. Sementara untuk offline registration, kamu bisa mengambil formulir pendaftaran di beberapa tempat atau di situs MLDSPOT.com/MLDARE2PERFORM. Offline registration hanya bisa dilakukan di beberapa kota, seperti Jakarta, Jogja, Bandung, dan Surabaya. Bersiaplah karena pendaftaran MLDARE2PERFORM season 2 telah dibuka.
Sekarang saatnya tunjukkan bakat yang kamu punya kepada dunia. Jadi tunggu apalagi? Ayo daftar dan ikuti audisi MLDARE2PERFORM season 2. Tingkatkan karir bermusikmu agar bisa seperti para musisi jazz legendaris Indonesia.
(adv/adv)











































