Nonton Konser Musik Impian Bisa Segera Terwujud dengan Cara Ini

Nonton Konser Musik Impian Bisa Segera Terwujud dengan Cara Ini

Advertorial - detikNews
Kamis, 29 Sep 2016 00:00 WIB
Nonton Konser Musik Impian Bisa Segera Terwujud dengan Cara Ini
Foto: adv
Jakarta - Anda pecinta musik? Sebagai pecinta musik sudah pasti Anda selalu menantikan jadwal konser musik yang akan digelar setiap tahunnya. Terutama jika Anda menjadi penggemar dari musik indie, musik, jazz, dan musik rock. Tentunya Anda akan selalu menunggu konser yang menghadirkan musisi favorit Anda sebagai bintang tamunya.

Hampir setiap tahun sederet band papan atas tanah air selalu diundang untuk mengisi acara di berbagai konser musik, seperti soundrenaline, Festival Java Jazz, atau We The Fest yang tahun ini sudah digelar untuk ketiga kalinya. Terkadang sederet band papan atas tanah air juga sering menggelar konser tunggal dan berduet dengan para solois atau band lainnya. Namun banyak orang harus memendam impian mereka untuk dapat menyaksikan aksi panggung musisi impiannya secara langsung. Sebab, harga yang harus dikeluarkan untuk membeli tiket konsernya cukup menguras kantong.

Nampaknya, impian Anda untuk bisa menyaksikan konser band favorit tampil secara langsung bisa kandas di tengah jalan. Misalnya, harga yang harus dikeluarkan untuk membeli tiket konser Java Jazz saja cukup menguras kantong. Tahun 2015, tiket harian bisa dibeli seharga Rp350 ribu. Sementara tiket terusan bisa dibeli seharga Rp850 ribu. Selain itu, Sheila on 7 yang merupakan band papan atas juga sempat menggelar konser dengan harga tiket yang dibanderol seharga Rp350 ribu.

Belakangan ini Bali sempat dihebohkan dengan event Soundrenalin. Dalam acara tersebut, tiket untuk satu hari djual seharga Rp150 ribu dan Rp275 ribu untuk tiket terusan. Ternyata harga tiket event Soundrenalin tidak jauh berbeda dengan konser musik tunggal dari salah satu musisi favorit Anda, konser charity, konser perdamaian, atau konser musik klasik. Harga tiketnya juga cukup fantastis. Tapi Anda tidak perlu merasa bersedih atau berputus asa, jika uang tabungan Anda masih jauh dari rata-rata.

Impian Anda untuk menyaksikan konser musisi favorit bisa terpenuhi dengan memanfaatkan barang-barang yang sudah tidak terpakai. Barang-barang bekas yang sudah tidak digunakan lagi ternyata bisa dijual dengan mudah. Baik kepada teman ataupun orang lain yang membutuhkan barang tersebut. Nantinya, hasil penjualan barang yang sudah tidak terpakai bisa digunakan untuk membeli tiket konser musisi favorit Anda.

Banyak orang tidak menyadari bahwa banyak barang-barang yang tidak terpakai tergeletak begitu saja di rumah. Padahal, jika masih berfungsi dengan baik, barang-barang tersebut bisa menjadi sumber dana untuk mewujudkan keinginan Anda. Faktanya, barang tersebut bisa Anda jual kepada orang lain yang lebih membutuhkannya.

Terinspirasi dari beberapa orang yang memanfaatkan barang-barang tidak terpakainya sebagai sumber dana, OLX mengadakan sebuah program berjudul #BekasJadiApapun. Program ini mengajak kita semua untuk cerdas dalam memanfaatkan barang-barang yang sudah tidak terpakai lagi. Jadi urungkan niat untuk membuang barang yang sudah tidak terpakai di rumah Anda.

Anda hanya perlu menulis barang yang diinginkan untuk mengikuti program ini. Selanjutnya, cari barang yang sudah tidak terpakai di rumah Anda dan tulis daftarnya di Bekasjadiapapun.id Selain itu, OLX juga akan memberikan tambahan hadiah menarik bagi cerita yang terplih.

Ingin segera menyaksikan konser musik dari band favorit Anda? Jadi tunggu apalagi? Ayo tulis keinginanmu dan segera pasang iklan di OLX dengan hashtag #BekasJadiApapun pada judul iklannya. Jangan lupa untuk menulis tentang barang yang Anda inginkan atau sudah berhasil Anda wujudkan. Tulis juga barang-barang yang akan kamu jual di sini. Selanjutnya, tunggu kejutan yang akan diberikan oleh OLX.

#BekasJadiApapun (adv/adv)

Berita Terkait