Sambut Hari Pelanggan Nasional, Jajaran Direksi BCA Layani Nasabah

Sambut Hari Pelanggan Nasional, Jajaran Direksi BCA Layani Nasabah

Advertorial - detikNews
Senin, 12 Sep 2016 00:00 WIB
Sambut Hari Pelanggan Nasional, Jajaran Direksi BCA Layani Nasabah
Jakarta -

Salah satu kunci utama kesuksesan perusahaan terletak pada kesetiaan pelanggannya. Begitu pula yang dialami oleh PT Bank Central Asia Tbk (BCA) yang memiliki banyak nasabah yang setia di berbagai wilayah di Indonesia. Maka dari itu, BCA memberikan bentuk apresiasi terhadap nasabah setianya. Jajaran direksi seperti Wakil Presiden Direktur BCA Armand W. Hartono, Direktur BCA Santoso, dan Direktur BCA Lianawaty Suwono terjun langsung melayani nasabah di beberapa BCA Kantor Cabang Utama di wilayah Jakarta.

Jajaran direksi BCA melayani nasabah pada Jumat (2/9/2016) lalu yang dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Pelanggan Nasional pada 4 September 2016. Wakil Presiden Direktur BCA Armand W. Hartono berkunjung ke BCA Kantor Cabang Utama (KCU) PIK dan KCU Muara Karang, Direktur BCA Santoso ke KCU The City Tower (TCT) Sudirman, dan Direktur BCA Lianawaty Suwono ke KCU Kedoya dan KCU Kelapa Gading.

Sekitar pukul 2 siang, Santoso tiba di KCU The City Tower Sudirman untuk menyapa dan melayani nasabah. Santoso menyapa dan mengajak nasabah KCU The City Tower berbincang-bincang mengenai pelayanan BCA selama ini.

Santoso menyapa nasabah di BCA KCU The City Tower Sudirman pada Jumat (2/9)

Santoso menyapa nasabah di BCA KCU The City Tower Sudirman pada Jumat (2/9)


"Makna Hari Pelanggan Nasional mengingatkan kita bahwa tidak akan ada BCA jika tidak ada pelanggan. Untuk itu nasabah adalah mitra utama BCA karena nasabah yang memberikan satu kehidupan bagi bank untuk berkreasi dan berinovasi. Tanpa nasabah, kita tidak bisa bekerja untuk memberikan solusi yang baik, nasabah juga bisa memberikan kerjasama yang baik di antara karyawan. Hari Pelanggan Nasional juga mengingatkan bagaimana kita menghargai pelanggan karena mereka memberikan satu dinamika kehidupan," ujar Santoso saat ditemui usai menyapa nasabah di KCU The Tower City Sudirman, Jumat (2/9).

Sepanjang 59 tahun mengabdi bagi masyarakat Indonesia, BCA terus membina kepercayaan nasabah dengan menyediakan berbagai produk dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan perbankan nasabah. "Mengerti kebutuhan nasabah menjadi hal utama bagi BCA karena percuma saja solusi yang diberikan tidak memberikan nilai tambah. Kedua, kita harus memberikan yang terbaik, jangan setengah-setengah. Itu lah yang kita dorong," tambah Santoso.

BCA terus memberikan berbagai inovasi bagi para nasabahnya, salah satunya dengan mengeluarkan Sakuku. "Inovasi dari BCA cukup banyak. Contohnya menyadari banyak nasabah yang memiliki basic saving account seperti Tahapan, tapi BCA juga paham sekarang kita mengalami zamannya digital, semua orang memegang smartphone. Salah satu yang kita kembangkan adalah Sakuku yang cocok bagi anak muda. Mereka belum punya KTP untuk membuka rekening, tapi cukup download app Sakuku dan meminta top up dari orangtua. Sakuku bisa dibelanjakan, ditransfer, dan untuk transaksi pembayaran lainnya," tukas Santoso.

Alfred Rusli turut memeriahkan Hari Pelanggan Nasional di BCA KCP Harmoni Plaza

Alfred Rusli turut memeriahkan Hari Pelanggan Nasional di BCA KCP Harmoni Plaza


Puncak acara Hari Pelanggan Nasional dilaksanakan pada Minggu (4/9/2016) di Car Free Day, Jakarta. BCA bersama berbagai perusahaan di Indonesia akan melakukan Parade Simpatik sebagai bentuk apresiasi mereka atas kesetiaan pelanggan selama ini. Pada kesempatan tersebut, perusahaan-perusahaan akan berinteraksi langsung dengan pelanggannya.

Nasabah juga dapat menikmati lagu-lagu bertemakan "Live to Serve" yang secara khusus dipersiapkan sebagai kado terindah dari BCA pada gelaran Parade Simpatik. Lagu-lagu ini diciptakan dan dinyanyikan langsung oleh karyawan BCA. Seluruh lagu akan diperdengarkan secara serentak di seluruh kantor cabang BCA di Indonesia yang akan memberikan semangat kepada seluruh insan BCA untuk senantiasa memberikan layanan yang terbaik kepada nasabah.

BCA Senantiasa di Sisi Anda


(adv/adv)
Berita Terkait