Pemerintah daerah setempat dan masyarakat yang tinggal di pulau tersebut menunjukkan sambutan meriah atas kedatangan tim ekspedisi ke Pulau Banggai yang dipimpin oleh Tri Wahyuni, Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Daerah Tertinggal Kemenko PMK. Sejak jam 7.00 pagi mereka sudah menunggu di pelabuhan.
Tanpa menunggu lama, kegiatan penyambutan dan penyerahan bantuan secara simbolis langsung dilakukan saat itu juga di Anjungan Bupati Banggai Laut. Seremoni tersebut dipimpin langsung oleh Drs. Furqanuddin Masolili, Bupati Banggai Laut. Total bantuan yang diserahkan untuk masyarakat Pulau Banggai bernilai Rp 31 Milyar dari total bantuan senilai Rp 167 Milyar yang dibawa tim ekspedisi tahun ini.
"Kami sangat bersyukur, kabupaten yang baru berusia 2,5 tahun ini sudah dikunjungi oleh tim nasional dari pemerintah pusat melalui Ekspedisi Bhakesra. Kami menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya dan Insya Allah bantuan ini akan sangat berguna bagi masyarakat di Banggai Laut," ujar Furqanuddin.
![]() |
Kabupaten Banggai Laut terdiri dari 6 kecamatan, 23 desa dan 3 kelurahan dengan jumlah penduduk total 66.722 jiwa. Wilayah pulau ini sebagian besar adalah perairan, hanya 6% yang berupa daratan. Ada 290 pulau-pulau kecil yang dimiliki oleh Kabupaten Banggai Laut dan hanya 44 pulau saja yang ada penghuninya.
Ironisnya, pulau ini memiliki potensi laut yang sangat besar namun tidak ada yang mengolahnya. Sebagian besar masyarakat belum mengetahuinya sehingga mayoritas bermata pencaharian sebagai petani. Sedikit sekali yang mengeksplorasi potensi lautnya.
"Momentum kehadiran tim ekspedisi Bhakesra ini diharapkan dapat membantu masyarakat Kabupaten Banggai Laut untuk menyadari kekayaan dan besarnya potensi laut. Selain itu mendorong dan memotivasi mereka untuk mengeksplorasi kekayaan laut dengan lebih baik lagi demi kesejahteraan masyarakatnya," ujar Tri Wahyuni.
![]() |
Tim Ekspedisi Bhakesra 2015 akan tinggal di Pulau Banggai hingga 14 September 2015 mendatang. Selama tinggal di sana, tim ekspedisi akan menggelar berbagai kegiatan sosial, bantuan pelayanan kesehatan, pelatihan dan penyuluhan untuk masyarakat setempat.
"Selama 19 tahun berkarir pertama kali saya menginjakkan kaki ke Kabupaten Banggai Laut ini, saya tersadar bahwa negara ini benar-benar negara yang besar dan kaya potensi alam. Kita layak memiliki hidup sejahtera. Karena itu sungguh perjalanan jauh yang tidak sia-sia jika kita bisa membantu masyarakat di sini untuk meningkatkan potensi mereka," ujar Letkol Laut Edi Hartono, Komandan KRI Banda Aceh yang menjadi kendaraan andalan Ekspedisi Bhakesra 2015.Β (adv/adv)













































