Melayani dan memberikan solusi yang sesuai dengan kebutuhan nasabah menjadi spirit yang terus digaungkan oleh kantor-kantor cabang PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) yang setiap harinya bersentuhan langsung dengan nasabah. Termasuk oleh BCA KCU Cikarang.
Menjawab kebutuhan nasabahnya akan kredit kendaraan bermotor baik untuk penggunaan pribadi maupun kebutuhan operasional usaha, BCA KCU Cikarang menggelar autoshow, 31 Oktober- 1 November 2014 lalu. Gelaran otomotif yang merupakan hasil kerjasama dengan Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) BCA dan KSM ini mengambil lokasi yang cukup strategis dan potensial yaitu perumahan mewah Grand Taruma, Karawang.
“Autoshow ini bukan yang pertama kalinya diselenggarakan. Dan kali ini KCU Cikarang sendiri yang mengadakan. Autoshow ini kita adakan selain untuk menyediakan kemudahan pembelian mobil dan motor melalui fasilitas kredit BCA juga untuk memperkenalkan BCA kepada nasabah. BCA ada dan melayani masyarakat di Cikarang dan sekitarnya,” ujar Kristiana Ani S., Kepala KCU Cikarang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wilayah-wilayah yang menjadi daerah cakupan KCU Cikarang merupakan kantong-kantong industri potensial. Wilayah Jababeka memiliki 7 area industri sementara Karawang terkenal dengan kantong industri KIIC dan Suryacipta. Banyak pabrik-pabrik milik perusahaan Jepang dan Korea menghuni wilayah tersebut.
Nasabah Prioritas memperoleh undangan secara khusus untuk hadir di hari pertama autoshow. Sedangkan pada autoshow hari kedua masyarakat umum baik yang sudah menjadi nasabah BCA ataupun belum diperbolehkan untuk hadir.
Menghadiri autoshow ini, nasabah dimudahkan untuk memilih dan melakukan pembelian mobil untuk mobilitas pribadi ataupun perusahaan. Tidak perlu berpindah dari satu dealer ke dealer lain yang jaraknya berjauhan karena autoshow ini didesain sebagai one-stop solution untuk kebutuhan otomotif. Nasabah hanya perlu meluangkan waktu satu hari di tengah kesibukannya untuk melihat-lihat dan membandingkan jenis mobil atau motor apa yang dibutuhkannya.
KKB BCA bekerja sama dengan 16 dealer mobil dan 4 dealer motor untuk menghadirkan deretan mobil-mobil mewah dan sepeda motor dari berbagai merek. Mobil seperti Mercedes Benz, Ford hingga merek Asia seperti Toyota, Suzuki tersedia di sini. Sedangkan untuk sepeda motor, nasabah dapat menemukan mulai dari Honda, Yamaha hingga Vespa Piaggio.
“Autoshow ini sebenarnya diselenggarakan atas kebutuhan nasabah. Banyak nasabah ingin pakai fasilitas KKB atau KSM BCA tapi ingin juga lihat dan pegang fisik mobilnya sekaligus test drive. Merek-merek dan tipe mobil atau motor yang dihadirkan juga kita sesuaikan dengan permintaan nasabah. Kita juga adakan akhir tahun karena biasanya diskon dari dealer pun cukup besar. Nasabah lebih untung,” lanjut Kristiana.
Melakukan pembelian mobil dan motor dengan fasilitas KKB BCA dan KSM BCA di acara autshow ini, nasabah pun memperoleh beberapa keuntungan. Fasilitas KKB dan KSM BCA pada dasarnya memang menawarkan bunga yang lebih rendah. Untuk pembelian mobil baru melalui KKB BCA, nasabah hanya perlu membayarkan cicilan dengan bunga 4,9% setahun untuk jangka waktu kredit 4 tahun. Sedangkan untuk cicilan 5 tahun berlaku bunga fix CAP.
Pada autoshow ini beberapa dealer juga menawarkan cicilan 0%. Selain mobil-mobil mewah nasabah dapat juga melakukan pemesanan mobil operasional seperti mobil box meski tidak dipamerkan di lokasi. KKB BCA juga menerima refinancing atau jual kembali kendaraan seken yang dimiliki nasabah.
“Penjualan dengan KKB ini sudah berjalan sejak awal bulan sebenarnya dan masih akan berlangsung hingga akhir November, di luar event ini. Sejauh ini kita sudah hit kurang lebih Rp 15 Milyar, dan untuk event ini mudah-mudahan 30 – 40 unit terjual,” ujar Kristiana.
Bukan hanya menjadi one-stop solution untuk kebutuhan otomotif saja, melalui autoshow ini BCA KCU Cikarang berusaha meningkatkan penyerapan produk-produk perbankan individual. Misalnya saja KPR, fasilitas EDC, Kartu Kredit BCA, Asuransi dan lain-lain. Semuanya tersedia di booth layanan perbankan individual.
BCA Senantiasa di Sisi Anda
(adv/adv)











































