Setelah melakukan proses penilaian mencapai hampir 100 naskah berita, dewan juri akhirnya menentukan 6 jurnalis yang berhak meraih Piala Airport Journalism Awards 2014.
Adapun Airport Journalism Awards adalah ajang tahunan PT Angkasa Pura II (Persero), pengelola 13 bandara di wilayah Barat Indonesia, yang digelar untuk memicu munculnya karya-karya jurnalistik kritis guna ikut berkontribusi terhadap kemajuan industri aviasi nasional khususnya di sektor kebandarudaraan.
“Karya-karya kritis dari para jurnalis turut berkontribusi terhadap pembenahan pelayanan dan pengembangan infrastruktur kebandarudaraan yang selalu dilakukan PT Angkasa Pura II. Kami berharap kompetisi seperti Airport Journalism Awards 2014 ini dapat terus menjadi pemicu munculnya karya-karya kritis tersebut,” jelas Sekretaris Perusahaan PT Angkasa Pura II (Persero) Daryanto.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sejumlah aspek yang menjadi pertimbangan dewan juri dalam menilai suatu naskah berita adalah isi artikel, orisinalitas ide yang diangkat, kedalaman penulisan, objektivitas penulis, analisa penulis, narasumber di artikel, serta rekomendasi yang diberikan penulis.
Dari penilaian para dewan juri, diperoleh masing-masing 3 pemenang Kategori Penghargaan Karya Jurnalistik Media Cetak dan Karya Jurnalistik Media Online.
Juara I Karya Jurnalistik Media Cetak diraih oleh Yohanes Douglas Sirait dari Suara Pembaruan melalui artikel berjudul “Mewujudkan Mimpi Aerotropolis.”
Lalu, Juara II Karya Jurnalistik Media Cetak dengan diraih oleh Damayanti Sinaga dari Analisa Medan lewat artikel “Kualanamu Berpotensi Jadi Bandara Aerotropolis Pertama di Indonesia.”
Di tempat selanjutnya, Juara III Karya Jurnalistik Media Cetak diraih Gatot Raharjo dari Angkasa melalui artikel “Apakah Bandara Halim Perdanakusuma Solusinya?”
Selain penghargaan bagi jurnalis media cetak, Airport Journalism Awards 2014 juga mempersembahkan gelar bagi jurnalis media online.
Juara I Karya Jurnalistik Media Online berhasil diraih Bambang P. Jatmiko dari kompas.com dengan artikel “Aerotropolis di Kualanamu, Proyek Untung Ataukah Rugi?”
Sementara itu, Juara II Karya Jurnalistik Online didedikasikan kepada Muhammad Amin dari riaupos.co atas artikelnya yang berjudul “Memulai Iman dari Toilet Bandara.”
Adapun Juara III Karya Jurnalistik Online diraih oleh Feby Dwi Sutianto dari detik.com dengan artikel berjudul “Berbenah Bandara Soekarno-Hatta, Dari Taksi Gelap Hingga Proyek Terminal Raksasa.”
Seluruh pemenang Airport Journalism Awards 2014 akan dihubungi langsung oleh panitia untuk proses lebih lanjut.
PT Angkasa Pura II (Persero) mengucapkan terima kasih kepada para jurnalis yang telah mengirimkan naskah beritanya untuk mengikuti ajang Airport Journalism Awards 2014.
Pada kesempatan berikutnya, Airport Journalism Awards akan hadir dengan konsep lebih menarik dan lebih kreatif guna membuat ajang ini semakin semarak.
(adv/adv)











































