Australia Pertimbangkan Miliki Badan Antariksa

Australia Pertimbangkan Miliki Badan Antariksa

Australia Plus ABC - detikNews
Kamis, 13 Jul 2017 12:29 WIB
Australia Pertimbangkan Miliki Badan Antariksa
Canberra - Australia bisa segera memiliki badan antariksa sendiri, setelah Pemerintah mengumumkan akan meninjau kembali kemampuan luar angkasa yang dimiliki Australia, hari Kamis (13/07/2017).

Sebagian besar negara maju sudah memiliki badan antariksa, termasuk Selandia Baru, yang diumumkannya satu tahun lalu.

"Ini benar-benar bagaimana kita mengaturnya untuk mengembangkan industri antariksa di Australia," kata Menteri Perindustrian Australia, Arthur Sinodinos.

"Dalam konteks itu, perubahan peran apa yang bisa diatur pemerintah, termasuk peran badan antariksa."

"Kita akan melihat pro dan kontra soal ini."

"Ini benar-benar cara untuk mengangkat masalah ini."

Pemerintah Australia mengatakan pendapatan industri ruang angkasa global mencapai lebih dari $420 miliar per tahun.

Menurut mereka, sektor ini tumbuh sekitar 10 persen setiap tahun sejak akhir 1990an.

Australia telah memiliki keterlibatan yang signifikan dalam kegiatan ruang angkasa, baik di tingkat nasional dan internasional. Namun, sebuah badan khusus antariksa akan membantu mengembangkan program ruang angkasa dan memberikan wadah lebih kuat untuk kolaborasi internasional.

Amerika Serikat, lewat NASA, meluncurkan roket Atlas V, pada September 2016 dari Florida.
Amerika Serikat, lewat NASA, meluncurkan roket Atlas V, pada September 2016 dari Florida. (NASA/Joel Kowsky)

Menciptakan lapangan pekerjaan

Dengan semakin meningkatnya ketergantungan pada satelit untuk komunikasi dan navigasi, badan luar angkasa yang dimiliki Australia dapat mengawasi peluncuran satelit.

Tapi, pada awalnya, peran utama badan antariksa Australia adalah untuk membantu menciptakan lapangan pekerjaan dan membelanjakan hingga $3 miliar di Australia, daripada di luar negeri.

Badan ini juga akan membantu warga Australia memanfaatkan teknologi satelit, terutama bagi para petani.

"Ada banyak cara bekerja di sektor antariksa, ini adalah untuk membangun peluang," kata Arthur.

"Kami ingin memiliki industri di sini yang memiliki keunggulan kompetitif.

Panel pakar, yang diketuai oleh bekas kepala CSIRO, Dr Megan Clark akan melakukan peninjauan tersebut.

Hasilnya akan dilakukan pada akhir Maret tahun depan.

Perlu lebih banyak tindakan

Juru bicara dari partai oposisi, Kim Carr mengatakan pihak Koalisi telah memotong dana untuk program luar angkasa dalam anggaran 2014.

Dia mengatakan Australia "sangat" butuh untuk maju dengan memiliki badan antariksa sendiri.

"Ini adalah upaya yang luar biasa Menteri Perindustrian ... dengan juga mengusulkan komite lain," katanya.

"Saya rasa mereka melakukan sedikit lebih banyak tindakan yang substantif."

Diterbitkan oleh Erwin Renaldi pada 13/07/2017 pukul 14:00 AEST dari artikel bahasa Inggris, bisa dibaca di sini. (ita/ita)




Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads