Perbaiki Infrastruktur Indonesia Timur, Australia-RI Raih Penghargaan Bersama

Perbaiki Infrastruktur Indonesia Timur, Australia-RI Raih Penghargaan Bersama

Australia Plus ABC - detikNews
Minggu, 17 Apr 2016 18:12 WIB
Perbaiki Infrastruktur Indonesia Timur, Australia-RI Raih Penghargaan Bersama
Foto: Wakil Direktur Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan RI, Triono Junoasmono, ketika menerima penghargaan Manajemen Proyek Terbaik GRAA 2015 dari Dubes Australia, Paul Grison. (Foto: Kedubes Australia)
Jakarta - Federasi Jalan International (IRF) menganugerahi Penghargaan Prestasi Jalan Global (GRAA) kepada Australia dan Indonesia. Capaian ini diraih berkat proyek bersama kedua negara, yakni Proyek Perbaikan Jalan Nasional Indonesia Timur (EINRIP).

EINRIP mendukung 20 proyek perbaikan jalan utama di 9 provinsi Indonesia dengan total 395 km dan melibatkan struktur jembatan baja sepanjang 1300 meter.

Diluncurkan tahun 2005, proyek ini merupakan proyek 10 tahun dan menjadi bagian dari Kemitraan Rekonstruksi dan Pembangunan Australia-Indonesia pasca bencana tsunami 2004, dengan nilai dana 300 juta dolar (atau setara Rp 3 triliun).

Salah satu provinsi yang menjadi target EINRIP adalah Nusa Tenggara Barat. Jalan nasional sepanjang 82 kilometer telah dibangun di Pulau Sumbawa dan berkat proyek ini, kecepatan kendaraan di sana meningkat hampir 40% dan volume lalu lintas-pun meningkat 48%.

Atas pencapaian itulah, EINRIP mendapat gelar Manajemen Proyek Terbaik dalam penghargaan GRAA 2015 di Turki.

IRF menilai proyek ini mampu mengidentifikasi dan mengatasi tantangan proyek konstruksi jalan serta berhasil membuat para pengguna jalan merasa lebih mudah, lebih aman dan lebih hemat dalam menjalankan kegiatan ekonomi mereka, menghadiri kegiatan belajar-mengajar dan berpartisipasi dalam kegiatan kemasyarakatan.

"Kami merasa terhormat untuk menerima penghargaan ini. Dalam pelaksanaan EINRIP, kami telah menunjukkan perbedaan yang bisa kami raih dalam menerapkan praktik manajemen program yang efektif untuk membangun jalan nasional yang tahan lama, yang menyediakan manfaat jangka panjang," ujar Hediyanto W Husaini, Direktur Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia, seperti dikutip situs resmi IRF.

Pada medio April 2016, Duta Besar Australia untuk Indonesia, Paul Grigson, menyerahkan penghargaan tersebut kepada Wakil Direktur Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan RI, Triono Junoasmono.

"Penghargaan ini memperlihatkan kala Indonesia dan Australia bekerja sama kita dapat menjadi juara dunia," tutur Dubes Paul dalam keterangan pers yang diterima Australia Plus.

Ia menambahkan, "Proyek ini telah memanfaatkan keterampilan dan kepakaran teknis Australia untuk membangun infrastruktur. Jalan ini telah membuatnya lebih mudah, lebih aman dan lebih hemat bagi para pengguna jalan untuk mencapai tempat kerja, sekolah dan terlibat dalam kehidupan bermasyarakat." (nwk/nwk)




Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads