Megawati tiba di kantor DPP PDIP, Jl Diponegoro, Menteng, Jakpus, Kamis (4/1/2018) pukul 13.40 WIB. Ia datang mengenakan setelan berwarna merah khas PDIP.
Megawati langsung duduk di meja pimpinan sidang. Tampak elite PDIP lainnya, seperti Sekjen Hasto Kristiyanto, duduk di samping Mega.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hari ini, Megawati mengumumkan cagub/cawagub 4 provinsi untuk Pilkada 2018 hari ini. Keempat provinsi itu adalah Papua, Lampung, Maluku Utara, dan NTB.
"Hari ini Papua, Lampung, Nusa Tenggara Barat, Maluku Utara," ujar Ketua Bidang Kehormatan PDIP Komarudin Watubun sebelum pengumuman.
(dkp/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini