"Segala kemungkinan sudah kita antisipasi. Saya juga telah menekankan kepada jajaran Polsek untuk mengantisipasi sweeping ormas tertentu menjelang Natal dan Tahun Baru ini," kata Kapolres Karawang AKBP Hendy F Kurniawan kepada detikcom, Minggu (10/12/2017).
Ditegaskan, ormas yang melakukan aksi sweeping dalam rangkaian kegiatan ibadah Natal akan ditindak tegas. "Apabila melakukan pidana dalam aksi sweeping itu, tentu kita tindak tegas," imbuh Hendy.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Polres Karawang juga melaksanakan operasi cipta kondisi dalam rangka praoperasi pengamanan Natal dan Tahun Baru yang bersandikan Operasi Lilin 2017. Potensi gangguan kamtibmas yang muncul diantisipasi polisi dalam gelaran operasi cipta kondisi ini.
"Sebagai cipta kondisi, kami juga melakukan Operasi Premanisme dengan sasaran pelaku tindak pidana konvensional maupun kejahatan terorganisir yang kita waspadai," sambung Hendy.
Hendy juga menekankan kepada jajarannya untuk senantiasa tanggap dan mendeteksi dini serta memantau ancaman potensi konflik juga tindak pidana. Mantan Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya ini juga menginstruksikan kepada jajarannya untuk melayani masyarakat dengan sungguh-sungguh.
"Agar anggota senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat untuk melayani dengan keikhlasan dan tanggung jawab," sambung Hendy.
Hendy juga menginstruksikan kepada jajarannya untuk bersikap netral dan profesional serta tidak ikut dalam kegiatan ilegal. Hendy menegaskan, dirinya juga akan memberikan hukuman kepada anggota yang melanggar dan sebaliknya, anggota berprestasi akan diberikan penghargaan. (mei/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini