Sekitar 60 orang datang ke halaman gedung KPK, Rabu (4/3/2015), membawa spanduk dan pernak-pernik demonstrasi lainnya. Tak hanya itu saja, mereka juga membawa tiruan Kuda Troya dengan bahan kayu berukuran kurang lebih 1,5 x 1 meter.
Kuda Troya ini populer di masa perang mitologi Yunan. Patung kuda raksasa ini dihadiahkan oleh pihak Yunani untuk penduduk kota Troya. Ternyata setelah dibawa masuk ke dalam kota, diketahui patung kuda raksasa itu berisi sejumlah pasukan tempur Yunani. Troya pun akhirnya bisa ditaklukkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami dari Sapu Koruptor menyatakan prihatin atas matinya keadilan negeri ini," ujar si orator lagi.
Para aktivis dari Sapu Koruptor ini menyindir plt pimpinan KPK yang ditunjuk Presiden Joko Widodo. Seperti diketahui tak lama setelah plt bekerja, KPK memutuskan untuk melimpahkan kasus Budi Gunawan ke Kejagung.
(rni/fjr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini