Commuter Line terus berbenah. Setelah menambah jadwal perjalanan KRL-nya, kini ada juga loh hiburan bagi penumpang yang tengah melaju di dalam kereta.
Hiburan itu ada di dalam dua buah televisi yang dipasang tiap-tiap gerbong kereta. TV itu dipasang bolak-balik sehingga bisa dilihat dari dua sisi berbeda. Setidaknya itu pengalaman yang dirasakan saat menumpang Commuter Line dari Depok tujuan Jakarta, Senin (8/12/2014).
Sebenarnya tujuan TV itu sebagai bentuk media advertising para pengiklan. Namun tidak melulu iklan yang ditayangkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hiburan lainnya adalah penayangan beragam lelucon. Memang tidak semuanya lucu, tapi setidaknya bisa mengurangi penat jika penumpang sedang membludak pada jam-jam sibuk.
"Enak ada penayangan kayak gini, jadi nggak bosan, ada yang dilihat," kata salah satu penumpang Yadi.
TV ini juga dijadikan media sosialisasi bagi PT KAI. Mulai dari tata cara membeli e-tiket hingga berbagai peringatan saat di dalam kereta.
(mok/ndr)