"Kekuatan Pak Ical tidak bisa terbendung. Yang lain tidak usah memaksakan diri. Ini untuk kepentingan partai bersama. Yang mau macam-macam sebaiknya menahan diri. Itu sikap tidak terpuji," kata Ketua DPD I Maluku Utara Ahmad Hidayat Mus kepada wartawan, Minggu (30/11/2014).
"Sangat besar peluang terpilih secara aklamasi. Saya bisa menggaransi dia terpilih aklamasi," sambungnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Agung, anggota DPR saja tidak kepilih. Priyo, Yorrys tidak kepilih. Mereka mau bicara apa," ucapnya.
Ahmad menyebut posisi Ical sebagai presidium KMP sebagai salah satu faktor ia mendukung. Hal itu jauh lebih baik dibanding caketum lain.
"Ical matang dalam politik. Dia dipercaya di KMP. Hal yang sangat luar biasa. Kemudian dengan teman-teman ketum partai lain dia bisa mengembangkan dirinya. Khatamlah dia," pujinya.
Saat disinggung apakah dukungan dan pujian yang ia berikan ke Ical bukan karena faktor uang. Ahmad mengatakan itu sebagai isu murahan.
"Astaghfirullah itu isu murahan. Itu orang-orang yang kecewa tidak terakomodir merasa ditinggalkan," ucap Ahmad.
(imk/fjp)