Hal ini disampaikan Plt Menteri Transportasi Malaysia Hishammuddin Hussein dalam konferensi pers di Kuala Lumpur seperti dilansir Straits Times, Rabu (26/3/2014).
"Kemarin pada 25 Maret, Malaysian Remote Sensing Agency (MRSA) menerima gambar-gambar satelit baru dari Airbus Defence and Space, yang berbasis di Prancis. Gambar-gambar itu diambil pada 23 Maret," kata Hishammuddin.
Dijelaskan Hishammuddin, benda-benda tersebut berukuran panjang mulai dari satu meter hingga 23 meter. Sebagian di antaranya terlihat seperti material padat.
"MRSA menganalisa gambar-gambar tersebut dan -- di sebuah wilayah lautan yang berukuran sekitar 400 kilometer persegi -- kami bisa mengidentifikasi 122 obyek potensial. Sebagian obyek panjangnya satu meter, yang lainnya mencapai 23 meter panjangnya. Beberapa benda terlihat terang, kemunkinan mengindikasikan material padat," paparnya.
Benda-benda tersebut terlihat di wilayah sekitar 2.557 kilometer dari Perth, Australia.
Ditambahkan pejabat tinggi negeri Jiran itu, selain dari Prancis, temuan-temuan satelit juga telah diterima dari Australia dan China.

(ita/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini