"Sampah-sampah ini mengganggu. Masuk ke mesin sehingga mampet. Kalau sudah begitu ya harus kita bersihkan dulu baru bisa kerja lagi," ujar Ahmad di Komplek KFT, Cengkareng Barat, Jakarta Barat, Senin (20/1/2014).
Nampak banyak sekali sampah jenis gabus, plastik, dan styrofoam terkumpul dekat dengan pompa. Sampah-sampah tersebut berasal dari pemukiman warga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu pompa swadaya masyarakat baru berfungsi satu dari tiga pompa. Pompa tersebut sempat mati akibat terendam air.
Sebagian warga Komplek KFT mengungsi di SMP-SMA Kristoforus yang terletak di depan komplek. Sebagian besar lainnya mengungsi di rumah kerabat dan Apartemen City Resort, Cengkareng.
(bpn/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini