3 Orang Tewas Dievakuasi dari Ruang Masinis KRL Vs Truk Tangki

3 Orang Tewas Dievakuasi dari Ruang Masinis KRL Vs Truk Tangki

- detikNews
Senin, 09 Des 2013 16:12 WIB
Jakarta - Evakuasi di gerbong KRL versus truk tangki BBM yang bertabrakan di perlintasan Pondok Betung, Bintaro sudah selesai pada pukul 15.45 WIB. 3 Orang berhasil dikeluarkan dalam ruang masinis dalam keadaan tewas.

"Terakhir evakuasi 3 orang di ruang masinis sudah tewas. Tapi tidak tahu persis siapa," ujar petugas Basarnas, Bakorna, di lokasi, Senin (9/12/2013).

Evakuasi terlihat selesai pukul 15.40 WIB. Beberapa mobil pemadam kebakaran sudah meninggalkan lokasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Beberapa polisi dari tim Disaster Victim Identification (DVI) terlihat masih mengidentifikasi truk tangki. Beberapa polisi berseragam masih menjaga lokasi.

Hingga berita ini dilaporkan pukul 15.45 WIB, hujan turun cukup deras. Warga masih menyemut di lokasi dengan memakai payung.


(nwk/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads